Obor Api Porprov Jatim Diserah-Terimakan dan Dikirab Keliling Situbondo

Sekda Kabupaten Situbondo terima obor api porprov Jatim ke VII Tahun 2022


Jawapes, SITUBONDO - Pemerintah Kabupaten Situbondo menerima Obor Api Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jatim 2022 dari Pemerintah Kabupaten Bondowoso, Selasa (21/6/2022).


Obor Api Porprov Jatim ke- VII yang diambil dari Gunung Ijen ini diserah-terimakan di perbatasan Situbondo-Bondowoso, yang diterima langsung oleh Sekda Kabupaten Situbondo, Drs H. Syaifullah, MM., Kepala Disparpora Tutik Margiyanti dan Ketua KONI Situbondo Deny Wahyu Pribadi.


"Alhamdulillah Obor Api Porprov VII siang ini kami terima dari Kabupaten Bondowoso. Hari ini juga obor api akan dikirab ke kecamatan wilayah timur, mulai dari Kecamatan Panji, Kapongan, Arjasa, Asembagus dan Banyuputih," jelas Sekda Syaifullah (di sela menerima Obor Api Porprov VII Jatim).


Lebih lanjut, Sekdakab Situbondo mengatakan obor api akan kembali ke Pendopo Aryo Situbondo menginap satu malam. Keesokan harinya, obor api akan kembali dikirab ke kecamatan yang ada wilayah barat.


"Setelah sampai di kecamatan ujung barat (Kecamatan Banyuglugur), obor api kembali diserahkan ke Panitia Besar Poprov VII Jatim untuk dikirab ke Kabupaten Lumajang," terangnya.


Sementara itu, Ketua KONI Kabupaten Situbondo, Deny Wahyu Pribadi mengemukakan bahwa kirab obor api menandakan dimulainya ajang porprov di Jawa Timur.


"Api porprov adalah api abadi yang diambil dari Gunung Ijen, pada tanggal 19 Juni 2022 dan diinapkan di Bondowoso. Pada hari ini diterima oleh Pemkab Situbondo," katanya.


Deny menambahkan, dari 47 cabang olahraga yang dipertandingkan dalam ajang Porprov Jatim VII, Situbondo menerjunkan 202 atlet untuk 26 cabang olahraga.


Adapun 26 cabang olahraga yang diikuti Situbondo, yaitu futsal, basket, badminton, balap sepeda gunung, voli indoor, senam, tenis lapangan, atletik, tarung derajat, sepak takraw, woodball, pencak silat, balap sepeda, angkat berat, voli pantai, petanque, hoki pantai (indoor/outdoor), anggar, bina raga, renang perairan terbuka, selam, catur, panahan, tenis meja, menembak, dan taekwondo.


"Dari 26 cabang olahraga itu, sebelas di antaranya bertanding di Situbondo, yakni voli pantai, panjat tebing, renang perairan terbuka (open water swimming/OWS), selam (OBA), hoki pantai (indoor/outdoor), angkat berat, binaraga, anggar, dan petanque," pungkasnya.


Komunitas CBAS ketika akan melakukan pengawalan kirab obor api Porprov Jatim


Tak hanya itu, Komunitas sepeda motor Honda CB Astra Situbondo (CBAS) turut andil memeriahkan Porprov Jatim ke VII Tahun 2022 dengan melakukan pengawalan kirab obor api porprov.


Didik Sulistiyono pembina Komunitas CBAS menyampaikan, pada hari ini CBAS melakukan pengawalan kirab obor api porprov yang dimulai dari Desa Kalibagor, Kecamatan Situbondo dan besok akan dilanjutkan pengawalan sampai ke Kecamatan Banyuglugur.


"Saya bersama anggota CBAS sebagai warga Situbondo merasa bangga dan sangat antusias bisa ikut andil dalam mensukseskan Porprov Jatim ke VII," pungkasnya. (Tim)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama