Surabaya Vaganza 2025 Meriahkan Hari Jadi Kota Surabaya ke-732, Angkat Tema Cerita Rakyat

Jawapes Surabaya – Surabaya Vaganza 2025 sukses digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-732 pada Minggu, 25 Mei 2025. Event budaya tahunan ini menampilkan parade bunga dan seni yang megah dengan mengusung tema "The Magical of Folktales", mengangkat kekayaan cerita rakyat dari Nusantara dan mancanegara.


Gelaran dimulai dengan pertunjukan teatrikal kisah pahlawan legendaris Surabaya, Sawunggaling, dilanjutkan dengan parade paskibraka dan penampilan drumband Gita Jala Taruna dari Akademi Angkatan Laut. Ribuan warga dan wisatawan antusias memadati rute pawai sejak pagi.


Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama istrinya, Rini Indriyani, turut serta dalam parade menggunakan jeep Willys modifikasi. Eri tampil khas memerankan tokoh Sawunggaling, lengkap dengan kostum tradisional dan membawa ayam jago.


"Surabaya Vaganza ini merupakan bagian dari perayaan Hari Jadi Kota Surabaya. Ini bukan sekadar perayaan, tapi juga menampilkan budaya Kota Surabaya yang penuh ekspresi, seni, dan kreativitas dari seluruh warganya," ujar Eri Cahyadi.


Wakil Wali Kota Surabaya Armuji bersama jajaran Forkopimda juga turut mengikuti pawai dengan kendaraan serupa, menambah semarak dan kekompakan dalam peringatan HJKS 2025.


Lisa, salah satu warga Pagesangan yang hadir bersama keluarganya, mengaku sangat terhibur dengan parade tahun ini. “Setiap tahun saya tidak pernah absen nonton Surabaya Vaganza. Tahun ini temanya menarik sekali, anak-anak jadi tahu cerita rakyat seperti Sawunggaling. Semoga tahun depan lebih meriah lagi,” ujarnya.


Dengan mengangkat tema cerita rakyat, Surabaya Vaganza 2025 berhasil menjadi wadah pelestarian budaya lokal sekaligus sarana promosi pariwisata Kota Surabaya di kancah nasional dan internasional. (Red)

Baca Juga

Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama