![]() |
Subandi - Mimik saat kunjungi Pasar Larangan |
Jawapes, SIDOARJO - Hiruk pikuk kegiatan pedagang di Pasar Larangan Sidoarjo sudah ramai seperti biasanya. Bahkan mulai dini hari, para pedagang sudah menata barang jualannya. Di sekitaran lapak, juga ada yang menjual makanan dan minuman.
Ada pemandangan berbeda di pagi hari ini, Rabu (6/11/2024). Ternyata Paslon Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo nomer urut 1 mendatangi Pasar Larangan. Para pedagang yang kaget serta merta meminta swafoto bersama Subandi - Mimik Idayana.
Mereka juga antusias menyambut kedatangan paslon yang dikenal dengan tagline “BAIK” ini. Apalagi Subandi yang sudah dikenal dekat dengan masyarakat ini juga merupakan pengusaha pemotongan ayam.
Kedatangan H. Subandi dan Hj. Mimik ini juga didampingi penyanyi dangdut Sodiq, yang menambah semaraknya suasana di Pasar Larangan.
Tanpa ragu, Subandi dan Mimik bersalaman dengan para pedagang, bahkan merangkul emak-emak yang menawarkan dagangannya.
Disela kunjungannya, pasangan BA-IK juga mendengarkan keluhan dari para pedagang. Percakapan pun terjadi, sekaligus dialog lirih yang disampaikan para pedagang.
Usai kunjungannya, Subandi menyampaikan, bakal merevitalisasi pasar yang ada di Kabupaten Sidoarjo. Banyaknya bangunan yang tidak layak untuk berjualan membuatnya prihatin.
"Tadi ada seorang pedagang yang cerita tentang kondisi pasar yang sudah tua dan tak lagi nyaman. Apalagi kebersihannya kurang terjaga, stan-stan pun belum tertata rapi, jadi terlihat kumuh. Itu tadi yang disampaikan pedagang," ujarnya.
H. Subandi menambahkan bahwa pasar tradisional adalah denyut nadi ekonomi masyarakat kita. "Kami ingin pasar-pasar ini tetap hidup, tetap ramai, namun lebih nyaman dan layak bagi semua,” ujarnya, suaranya penuh keyakinan.
Subandi juga mengatakan, Paslon BA-IK akan menjadikan pasar tradisional menjadi pasar modern. Dengan begitu akan meningkatkan animo penjualan.
Langkah-langkah apa yang akan dilakukan untuk menjadikan pasar tradisional menjadi pasar modern ! Subandi menjawab dengan tegas, akan menata dengan sebaik mungkin. Disamping itu juga ada pemilahan antara pasar kering maupun pasar basah.
"Jadi kedepannya akan tertata dengan rapi dan sedap dipandang. Sedangkan tempat parkir pun akan dibenahi, tidak seperti saat ini yang terlihat semrawut," ucapnya.
Sementara, Hj. Mimik yang secara langsung melihat kondisi pasar di bagian dalam, menyampaikan bahwa akan menata kembali kondisi pasar biar tertata rapi. "Tadi terlihat dibagian depan itu bagus, tapi didalam pasar kok kumuh sekali," ucapnya.
Jika ingin pasar dibenahi, hanya ada didalam program Subandi-Mimik. Tidak hanya itu, program UMKM di Subandi-Mimik juga akan naik kelas. Disinilah nanti, Subandi-Mimik akan melakukan pembenahan pasar-pasar yang ada di Sidoarjo. Meski pasar tradisional tapi fasilitasnya internasional, pungkas Mimik. (Tyaz)
Pembaca
Posting Komentar