Gelar Wisuda ke- XXVII, Unars Situbondo Mewisuda 348 Lulusan

Gelar Wisuda ke- XXVII, Unars Situbondo Mewisuda 348 Lulusan
Bupati Situbondo bersama Rektor Unars saat pemberian cinderamata


Jawapes, SITUBONDO - Perguuan tinggi Universitas Abdurrachman Saleh (Unars) Situbondo gelar Rapat Terbuka Senat, dalam rangka Wisuda Sarjana Strata-1 ke XXVII Tahun 2022 di Gedung Gor Baluran, Kelurahan Patokan, Kecamatan Situbondo, Sabtu (29/10/2022).


Dari pantauan awak media, acara wisuda tersebut dihadiri langsung Bupati Situbondo Drs. H. Karna Suswandi, M.M., Rektor Unars Drs. Karnadi, M.Si., para warek, dekan dan segenap civitas akademika.


Dalam sambutan, Ketua Pembina Yayasan Pendidikan Unars Situbondo, Drs. H. Syaifullah, M.M., menyampaikan rasa bangganya karena telah diberi kesempatan untuk mengantar mahasiswa Unars Situbondo yang diwisuda pada tahun ini. Jumlahnya sebanyak 348 orang wisudawan dan wisudawati, yaitu dari Fakultas Ekonomi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Fakultas Sastra, FKIP, Fakultas Hukum serta Fakultas Pertanian Sains dan Teknologi.


Masih Ketua Pembina Yayasan Unars, menurut dia wisuda ini bukanlah purna tugas bagi wisudawan-wisudawati, namun sebaliknya karena ilmu dan pengetahuan yang sudah didapat selama di kampus Unars diharapkan dapat berlanjut untuk digunakan dalam membantu dan menyelesaikan permasalahan yang ada di masyarakat, serta mampu menghadapi berbagai tantangan yang semakin kompleks pada masa mendatang.


"Saya mendoakan bagi wisudawan dan wisudawati Unars, semoga ilmu yang diperoleh menjadi berkah dan memberikan manfaat kepada banyak orang, serta dapat meniti karir untuk menggapai cita-cita yang diharapkan," ungkapnya.


Lebih lanjut Syaifullah menjelaskan, Unars Situbondo telah membuka program studi baru, yakni Prodi Bisnis Digital. Hal ini dilakukan untuk merespon masa depan yang serba digitalisasi dengan menyiapkan SDM yang handal. Pihaknya beserta seluruh pengurus yayasan berikan apresiasi dan penghargaan kepada wisudawan - wisudawati yang telah menyelesaikan studinya dengan predikat cumlaude.


"Kami bersama rektor dan segenap civitas akademika terus berupaya dengan kesungguhan melakukan perbaikan, baik dari sisi kualitas penjaminan mutu hingga peningkatan sarana dan prasarana pendidikan yang lebih berkualitas. Pesan saya jagalah nama baik almamatermu dengan bekerja dan berkarya sepenuh hati. Kebesaran nama dan prestasi anda kelak adalah kebesaran almamater kita bersama," ujarnya.


Sementara itu Bupati Situbondo Karna Suswandi mengatakan, bagi wisudawan dan wisudawati Unars Situbondo diharapkan bisa memiliki komitmen dan sekaligus keinginan untuk menerapkan IKI (Inisiatif, kolaboratif, inovatif). Dalam penerapan inisiatif ini, tentunya mereka harus mempunyai ide dan prakarsa untuk bisa mengembangkan dirinya tanpa harus bersandar kepada pemerintah. Sebab kalau hanya bercita-cita sebagai PNS sepertinya akan sulit, karena pemerintah saat ini tidak lagi mengambil ASN tetapi merekrut PPPK. Sedangkan PPPK sendiri diprioritaskan bagi mereka yang sudah bekerja.


"Untuk bisa mencapai ide yang dia miliki tentu perlu kolaborasi, baik dengan orang-orang sekitar, dinas ataupun pemerintah daerah. Selanjutnya, ide dan kerja-sama sudah ada, maka untuk melaksanakan semua perlu inovatif agar pelaksanaannya bisa dicapai dengan waktu yang sedikit dan biaya murah. Saya berharap mereka kedepan menjadi wiraswastawan yang berhasil, sehingga investasi di Kabupaten Situbondo semakin baik lagi," ungkapnya. (Fin)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama