Peringatan Satu Abad, PSHT Ranting Sine Gelar Tasyakuran Warga Baru dan Kenduri Nasional

Peringatan Satu Abad, PSHT Ranting Sine Gelar Tasyakuran Warga Baru dan Kenduri Nasional


Jawapes, NGAWI - Pada peringatan 1 abad (100) tahun PSHT, ranting Sine adakan berbagai kegiatan. Diantaranya menggelar acara kenduri nasional dan do'a bersama.


Pada puncak acara diadakan giat senam jurus jolosal yang diikuti ratusan warga PSHT dan juga pengurus Ranting Sine di lapangan Jamus, Desa Girikerto, Jumat (2/9/2022).


Kemudian, pada malam harinya bertempat di Padepokan "Budi Luhur " PSHT ranting Sine diadakan pula acara tasyakuran warga baru dan peringati 1 abad PSHT. Acara tersebut dihadiri oleh ketua Cabang Ngawi Dwi Rianto Jatmiko, MH.,M,Si., Wabub Ngawi, AKP Slamet S,H Kapolsek Sine, Kapten Inf Wardoyo Danramil Sine, Ali Edy S.Sos., MM., Kasi Trantib Kecamatan Sine, Pengurus PSHT Cabang Ngawi, Pengurus PSHT Ranting Sine.


Peringatan Satu Abad, PSHT Ranting Sine Gelar Tasyakuran Warga Baru dan Kenduri Nasional

Sawro Edy selaku Ketua PSHT ranting sine berharap diusia yang genap 100 tahun ini, PSHT ranting Sine mampu menciptakan suasana yang aman bagi masyarakat, khususnya di wilayah Kecamatan Sine dan untuk mendidik manusia berbudi luhur.


Dalam Sambutannya, Kapolsek Sine AKP Slamet S,H., mengucapan selamat kepada 110  warga baru, dan senantiasa  menjalin kerukunan sesama dan antar organisasi pencak silat di kecamatan Sine.


"Kami berharap agar seluruh warga PSHT ranting Sine dapat membantu menciptakan situasi aman dan kondusif, khususnya di wilayah Kecamatan Sine," pungkasnya. (Ant)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama