Pemdes Ngumpul Adakan Kenduri Peringati HUT Kemerdekaan RI Ke-77


 

Jawapes PONOROGO - Kenduri merupakan salah satu tradisi adat jawa yang sampai sekarang masih sering kita jumpai di tengah masyarakat karena merupakan perjamuan makan untuk memperingati peristiwa, meminta berkah, ungkapan rasa syukur dan sebagainya. Tradisi kenduri atau biasa disebut selamatan ini ada sejak jaman dahulu sebelum masuknya agama. 


Pemerintah Desa Ngumpul, Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo menggelar acara kenduri sebagai ungkapan rasa bersyukur atas hari kemerdekaan RI ke-77. Kemudian ada rangkaian acara doa bersama untuk memohon ampunan atas dosa-dosa para pejuang yang telah membela kemerdekaan Republik Indonesia ini, bertempat di balai desa setelah pelaksanaan Upacara bendera HUT kemerdekaan RI Ke-77, Rabu (17/08/2022).


Hadir pada acara tersebut, Kepala Desa beserta perangkat Desa Ngumpul, Semua lembaga Desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, juga yang lain secara kompak untuk memperingati HUT kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia. 


Kepala Desa Ngumpul, Eko Budi Wiyono SE, dalam sambutannya mengajak kepada semua warganya untuk mengenang jasa-jasa para pejuang yang telah merebut kemerdekaan bangsa Indonesia, sebab tidak hanya dengan mengorbankan harta-benda namun juga nyawa sebagai taruhannya.


"Tradisi kenduri ini memiliki makna luas karena bisa sebagai ungkapan rasa syukur atas nikmat yang diterima dengan mendoakan para pejuang serta memohon keberkahan, keselamatan, kemurahan rejeki, kemudahan dan sebagainya," ujar Kades Ngumpul. 


Eko Budi Wiyono, SE berharap kepada masyarakat Desa Ngumpul agar tetap menjaga dan menciptakan sikap gotong-royong demi kemajuan lingkungan dab sebagai wujud rasa memiliki. 


"Kami  memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat yang hadir karena telah meluangkan waktunya untuk melaksanakan Upacara bendera peringatan HUT kemerdekaan RI yang ke-77," pungkasnya. (Gst)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama