Jawapes, NGAWI - Pemdes Wonosari, Kecamatan Sine realisasikan Dana Desa tahun anggaran 2022 untuk Talud Penahan Tanah. Lokasi pembangunan TPT terletak di Dusun Wonosari, RT 01/RW 02 Desa Wonosari dengan memiliki volume : P 30 m dan Drainase P 30 m. Pembangunan tersebut menyerap anggran DD Tahun 2022 sebesar Rp42.750.000,- yang kerjakan pada bulan Juni.
Kepala Desa Wonosari, Hartanto didampingi Kaur Perencanaan mengatakan, pembangunan TPT di prioritaskan karena kondisi saat ini cuaca ekstrem dan curah hujan sangat tinggi.
"Diharapkan adanya pembangunan talud dapat meminimalisir terjadinya tanah longsong di lokasi tersebut," ucapnya.
Fajar Kaur Perencanaan Desa Wonosari menambahkan, pembangunan talud tersebut di kerjakan dengan pekerja masyarakat setempat dan diberikan upah sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB).
Di lokasi yang sama Kades menjelaskan selain talud yang ada di Dusun Wonosari, pihaknya juga mengagendakan pembangunan untuk jalan produksi pertanian agar masyarakat Desa Wonosari mudah untuk mengakses hasil pertaniannya," pungkas Hartanto.(Ant)
Pembaca
Posting Komentar