Jalin Sinergitas, AKBP Kusumo Wahyu Bintoro Kunjungi Dandim 0816/Sidoarjo

Sinergitas TNI dan Polri

Jawapes, SIDOARJO
- Usai sertijab di Mapolda Jatim, Kapolresta Sidoarjo AKBP Kusumo Wahyu Bintoro langsung berkunjung ke Forkopimda Sidoarjo, salah satunya ke Makodim 0816/Sidoarjo, Kamis (17/6/2021).


Sambutan hangatpun diperlihatkan Dandim 0816/Sidoarjo Letkol Inf M. Iswan Nusi didampingi oleh Kepala Staf Kodim 0816/Sidoarjo Kapten Inf Dwi Umiyanto beserta Perwira Staf Kodim 0816/Sidoarjo kepada Kapolresta Sidoarjo AKBP Kusumo Wahyu Bintoro yang datang bersama pejabat utama Polresta Sidoarjo. Kunjungan Kapolresta Sidoarjo bersama pejabat utama ke Kodim 0816/Sidoarjo ini bertujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi antara TNI dengan Polri dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Sidoarjo.


Dandim 0816/Sidoarjo Letkol Inf Mohamad Iswan Nusi, SH menyampaikan, kunjungan Kapolresta Sidoarjo ini sebagai bentuk silaturahmi. "Sebagai tuan rumah kami sangat senang dan ini merupakan wujud sinergi antar instansi, khususnya Forkopimda Sidoarjo," katanya.


Dikatakan Dandim, sinergitas yang terjalin antara Polresta Sidoarjo dengan Kodim 0816/Sidoarjo serta Pemkab Sidoarjo harus selalu terjalin dengan erat, guna menjaga NKRI di setiap wilayah yang diperlukan agar terciptanya situasi aman dan kondusif. "Tidak hanya di daerah saja, namun untuk seluruh wilayah khususnya di Kabupaten Sidoarjo untuk dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat," pungkas Letkol Inf M. Iswan Nusi.(tyaz)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama