PJ Camat Arjosari Melepas 38 Orang CJH Asal Kecamatan Arjosari

PJ Camat Arjosari Melepas 38 Orang CJH Asal Kecamatan Arjosari


Jawapes Pacitan
- Kabupaten Pacitan di musim haji tahun 2019 / 1440 H memberangkatkan sebanyak 197 orang Calon Jemaah Haji, diantaranya 108 orang perempuan dan 89 orang laki-laki.

CJH yang berasal dari Kecamatan Arjosari sebanyak 38 orang calon berangkat ke tanah suci pada tanggal 7 Juli kemarin, dan sebanyak 17 orang perempuan dan 21 orang laki-laki akan bergabung bersama 151 jemaah lainnya se-Kabupaten Pacitan.

Hal tersebut di sampaikan Pj Camat Arjosari Didik Darmawan saat melepas calon jemaah haji asal kecamatan yang di pimpinnya di ruang pertemuan kecamatan setempat.

"Atas nama Forkopimcam Arjosari mengucapkan selamat menunaikan ibadah Haji di tahun 1440 H/2019 kepada warga Kecamatan Arjosari, semoga menjadi haji yang mabrur," ujarnya saat di temui tim media di ruang kerjanya, Minggu (7/7/2019).


PJ Camat Arjosari Melepas 38 Orang CJH Asal Kecamatan Arjosari

Didik Darmawan juga menambahkan, jika warganya yang melaksanakan ibadah haji tahun ini termasuk dalam Kelompok Terbang (Kloter) 4 embarkasi Juanda, dan akan berangkat bersama-sama jemaah haji se-Kabupaten Pacitan.

"Harapan kami, semua jemaah haji bisa melaksanakan semua kewajibannya di tanah suci nanti, serta 38 jemaah yang berangkat nantinya, kembali ke tanah air dengan jumlah yang sama," harapnya.

Lebih lanjut mantan Sekcam Nawangan dari 38 Calon Jemaah Haji yang berangkat ada jemaah yang usianya 73 tahun yaitu Ibu Sarti Mestari berasal dari Desa Gayuhan, sementara jemaah haji yang berasal dari Desa Arjosari yang termuda adalah Hanik Nur Kholida yang berusia 34 Tahun.(Ans)
Baca Juga

View

Post a Comment

Hi Please, Do not Spam in Comments

Lebih baru Lebih lama

Rizal Diansyah, ST

Pimpred Media Jawapes. WA: 0818306669

Countact Pengaduan