Jawapes, CILACAP – Dalam semangat berbagi dan mempererat kebersamaan di bulan suci Ramadhan, Polsek Cipari Polresta Cilacap menggelar acara buka puasa bersama anak yatim di Masjid Al Ala, Desa Cipari, Jumat (14/3/2025). Kegiatan ini menjadi bukti nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya anak-anak yatim yang membutuhkan perhatian dan kasih sayang.
Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk anggota DPRD Kabupaten Cilacap, A. Siddiq Sohibul Wafa, perwakilan Kapolsek Cipari Aiptu Sumas Dinarta, para Kanit Polsek Cipari, tokoh agama, serta jamaah masjid. Sebanyak 25 anak yatim turut serta dalam kegiatan yang penuh kebersamaan ini.
Dalam sambutannya, Aiptu Sumas Dinarta menyampaikan harapan agar momen berbagi ini dapat menjadi ladang amal ibadah bagi semua pihak yang terlibat. "Semoga segala amal baik kita diterima oleh Allah SWT, dan kebersamaan ini semakin mempererat hubungan Polri dengan masyarakat," ujarnya.
Sementara itu, anggota DPRD Kabupaten Cilacap, A. Siddiq Sohibul Wafa, mengapresiasi inisiatif Polsek Cipari dalam menggelar kegiatan sosial ini. "Ini adalah bukti nyata bahwa Polri tidak hanya hadir sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Semoga Polri semakin jaya dan terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat," ungkapnya.
Kegiatan ini juga diisi dengan tausiyah singkat yang disampaikan oleh Gus Muri, memberikan pesan moral tentang keutamaan berbagi dan kepedulian sosial. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan shalat Maghrib berjamaah.
Sepanjang kegiatan, suasana kebersamaan begitu terasa. Anak-anak yatim yang hadir tampak bahagia menikmati hidangan berbuka serta perhatian yang diberikan oleh jajaran Polsek Cipari.
Kegiatan ini tidak hanya sekedar acara seremonial, tetapi juga menjadi bentuk nyata dari nilai-nilai kemanusiaan yang harus terus dijaga. Dengan adanya acara seperti ini, diharapkan hubungan antara Polri dan masyarakat semakin erat, serta semangat kepedulian dapat terus berkembang di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat. Akhir kegiatan, acara berjalan dengan aman, lancar, dan penuh keberkahan. (mugi ir)
Pembaca
Posting Komentar