Harga Bahan Pokok Naik Jelang Ramadhan, Pemkab Tubaba Gelar Operasi Pasar

 



Jawapes Tubaba - Menjelang Ramadhan, harga sejumlah bahan pokok di Tulang Bawang Barat (Tubaba) mulai naik. Pemkab Tubaba merespons dengan operasi pasar untuk memastikan stok dan harga tetap terkendali.  


Wakil Ketua TP-PKK Tubaba, Ana Nadirsyah, dan Plt. Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Untung Budiono, S.Sos., M.H., meninjau langsung Pasar Modern Pulung Kencana, Kamis (27/02/2025).  


"Harga cabai, bawang merah, dan telur naik, meski belum signifikan. Kami akan terus memantau agar tidak melonjak," ujar Untung.  


Ia memastikan stok beras, telur, dan daging ayam cukup hingga Mei 2025. "Stok masih aman, tetapi kami tetap mengawasi agar tidak terjadi kelangkaan," tegasnya.  


Untuk menekan harga, Pemkab Tubaba menggelar Gerakan Pangan Murah bersama Bulog dan pengusaha beras. "Ini langkah konkret membantu masyarakat menghadapi kenaikan harga," jelas Untung.  


Ke depan, Pemkab menargetkan operasi pasar ini rutin digelar di sembilan kecamatan. "Kami butuh sinergi semua pihak agar program ini berkelanjutan dan masyarakat tidak terbebani lonjakan harga," tandasnya. (Riza)

Baca Juga

Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama