
Jawapes PROBOLINGGO-Nuansa warna putih berbaur melintasi beberapa jalan didalam kota Probolinggo, mengingat Polres Probolinggo kota menggelar kegiatan jalan santai dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) ke-79 tahun 2025, Rabu (26/2) sore.
Bertajuk Wartawan Mlaku, Cak Oki Bareng Jogo Probolinggo, jalan santai ini diikuti puluhan media baik itu cetak maupun elektronik, terlebih puluhan anggota Polres juga terpantau ikut turun memeriahkannya.
Baju kaos bertuliskan“Wartawan Mlaku, Bolone Cak Oki Bareng Jogo Probolinggo”para peserta dilepas langsung oleh Kapolres AKBP Oki Ahadian Purwono S.I.K, M.H di Mapolresta Probolinggo, kemudian menelusuri Jalan Dr. M. Saleh, Jalan Suroyo, Alun alun dan kembali ke Mapolres.
Kemeriahan peringatan HPN oleh Polres Probolinggo kota ini makin terasa saat diadakannya lomba bakiak dan pengundian dan pembagian doorprize. Beragam hadiah yang cukup menarik diberikan kepada awak media yang berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Kapolres Kota Probolinggo AKBP Oki Ahadian Purwono menjelaskan, kegiatan ini sebagai wujud kebersamaan dan mempererat sinergitas antara kepolisian dan insan pers. Menurutnya, peran media sangat penting dalam menyampaikan informasi yang akurat dan membangun kesadaran masyarakat terhadap berbagai isu, termasuk keamanan dan ketertiban di Kota Probolinggo.
"Kami ingin menunjukkan bahwa kepolisian dan media memiliki hubungan yang erat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Probolinggo. Media berperan sebagai jembatan informasi yang membantu masyarakat memahami berbagai kebijakan dan langkah yang diambil kepolisian. Dengan adanya kebersamaan ini, diharapkan komunikasi antara Polri dan media semakin kuat."ujarnya.
Sesuatu yang patut mendapat apresiasi dari semua pihak ketika ada nuansa kebersamaan antara Kepolisian dengan wartawan. Momen seperti ini diharapkan dapat terus berkesinambungan, menjalin dan memperkuat kemitraan termasuk sebagai upaya menjaga keamanan serta keterbukaan informasi di wilayah Kota Probolinggo.
( Eko /Humas )
Pembaca
Posting Komentar