Abdullah Kades Labruk Lor Apresiasi TP PKK Desa Labruk Lor Gelar Pengajian Al Maghfiroh dan Pelatihan Perawatan Jenazah Umat Muslim



IMG

Jawapes Lumajang – Pemberdayaan perempuan terus diperkuat oleh Tim Penggerak PKK Desa Labruk Lor dengan mengadakan pelatihan perawatan jenazah perempuan. Kegiatan yang berlangsung di Balai Desa Labruk Lor pada Selasa (25/02/2025) ini bertujuan untuk membekali ibu-ibu dengan pengetahuan dan keterampilan yang penting dalam kehidupan sosial dan keagamaan.


Pelatihan ini menghadirkan Abdul Latif, Mudin Desa Labruk Lor, sebagai pemateri. Dengan bahasa yang jelas dan mudah dipahami, ia menjelaskan tahapan perawatan jenazah perempuan, mulai dari memandikan, mengkafani, hingga tata cara pemakaman sesuai syariat Islam. Sebanyak 35 ibu-ibu peserta tampak antusias dan serius menyimak materi yang disampaikan.


Ketua TP PKK Desa Labruk Lor, Ny. Lilik Abdullah, dalam sambutannya menegaskan pentingnya pelatihan ini sebagai bagian dari pemberdayaan perempuan di desa. “Perawatan jenazah sering kali menjadi tanggung jawab perempuan, tetapi tidak semua memiliki pengetahuan yang cukup. Dengan adanya pelatihan ini, kami berharap para ibu lebih siap dan percaya diri ketika menghadapi situasi tersebut,” ujarnya.


Salah satu peserta, Siti Aminah (45), mengungkapkan apresiasinya terhadap kegiatan ini. “Saya baru pertama kali mendapat pelatihan seperti ini. Sangat bermanfaat karena ilmu ini pasti dibutuhkan suatu saat nanti,” katanya.

Pelatihan berlangsung dengan lancar dan penuh khidmat. Para peserta berharap kegiatan serupa bisa terus dilakukan dengan materi yang lebih mendalam. Dengan adanya inisiatif seperti ini, PKK Labruk Lor menunjukkan perannya dalam memberdayakan perempuan, tidak hanya dalam aspek ekonomi, tetapi juga dalam kehidupan sosial dan keagamaan. 

Abdullah Kades Labruk kecamatan Lumajang disamping memberikan apresiasi dan semangat buat TP PKK desa labruk lor dalam pemantauan sudah berkerja dan memberikan pelayanan yang cukup baik kepada masyarakat.

" Berharap dengan adanya kegiatan pengajian dan pelatihan perawatan jenazah bisa semakin paham dan mengerti, yang terpenting kekompakan kader makin mantap," tindasnya.

( Eko/Humas)

Baca Juga

Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama