Pengerjaan Pelebaran Jalan Nasional menuju Standar di Daerah Labruk sudah selesai

          Foto : Pengawasan dari Balai

Jawapes LUMAJANG - Fasilitas umum jalan nasional di sekitar desa labruk lor berbatasan tugu selamat datang, pengerjaan pelebaran jalan sudah selesai, dan di teruskan di titik- titik yang lain, Senin (29/7/2024).

Pantauan awak media beberapa hari yang lalu melihat secara langsung proses pengaspalan jalan nasional tepat nya depan KUD labruk sampai berbatasan tunggu selamat datang. Terlihat malam ini para pekerja sudah sangat profesional dan sudah terbiasa dengan pekerjaan ini.

Awak media sempat bertemu dengan pengawas dari konsultan dan pekerja dari PT Cahaya Indah Madya dan sempat berbicara sebentar bahwa kegiatan pelebaran jalan menuju standar sudah dikerjakan cukup lama, dan tentunya moga tahun ini bisa selesai. Saat di tanya tentang kualitas materialnya berasal dari Pasuruan.
          Foto : Proses Pengerjaan Jalan

Awak media sangat puas melihat kinerja dari pekerja karena sangat cekatan dan sangat serius, tentunya dengan alat dan bahan yang cukup baik pasti pengerjaan ini bisa menghasilkan mutu yang berkualitas.

Sekretaris Forum jurnalis independen nasional Indonesia kabupaten Lumajang melihat sudah dua lapis dilakukan pengaspalan itu membuktikan bahwa ketebalan dan kualitas dinomorsatukan, dan kita berharap semua bisa berjalan dengan lancar, aman dan bermanfaat bagi pengguna jalan.
               Foto : Kondisi Malam

Tinggal melihat pengerjaan yang lain di daerah lempeni dan sekitar piket nol , tentunya dengan kekuatan SDM yang cukup pasti semua bisa sesuai dengan harapan semua pihak. Untuk selanjutnya bisa dilakukan kegiatan seperti pemberian tanda atau marka jalan.

( Tim )
Baca Juga

Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama