Pembangunan Rabat Beton Jalan Menuju Masjid Bustanil Arifin Desa Kunci Mulai Dikerjakan


Pengerjaan betonisasi Desa Kunci Kecamatan Sidareja.

Jawapes, CILACAP -
Pembangunan rabat beton sepanjang jalan menuju Masjid Bustanil Arifin Padawaras Desa Kunci Kecamatan Sidareja Kabupaten Cilacap resmi dimulai, Senin (9/07/2024) dengan pola pelaksana swakelola. Kegiatan tersebut menelan anggaran sebesar Rp. 110.000.000 melalui sumber dana dari Dana Desa (DD) dengan volume 220 X 2.5 X 0,15 M.


Peletakan batu pertama dan tumpah adonan pasir semen dilakukan Camat Sidareja Janoko sebagai simbol dimulainya pekerjaan yang juga didampingi oleh Kepala Desa Kunci, Satrio Sakti Wibowo.


Proyek ini merupakan salah satu program pembangunan infrastruktur desa, bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas dan konektivitas warga di wilayah Desa Kunci.


"Kami sangat bersyukur dapat memulai pembangunan betonisasi, sebagai jalan menuju Masjid Bustanil Arifin yang sebelumnya masih berupa tanah. Hal itu guna memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi warga dalam beribadah," ungkap Camat Sidareja dalam keterangannya kepada awak media.


Selanjutnya Sekdes Kunci, Sani  mengucapkan terima kasih atas kehadiran Camat Sidareja yang turun langsung untuk meresmikan dimulainya proyek ini. Hal itu menunjukkan komitmen Pemerintah Kecamatan Sidareja dalam mendukung pembangunan di Desa Kunci.


Selain itu juga, warga setempat sangat menyambut antusias dilaksanakannya pembangunan rabat beton jalan menuju Masjid. Mereka berharap, proyek serupa dapat dilaksanakan di berbagai titik lainnya di Desa Kunci guna mendukung perkembangan desa secara menyeluruh.(Mugi Ir)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama