Tidak Berjodoh Dengan Pacar Lama, Gus Imin Dipinang Anies 2 September 2023




Jawapes, Pasuruan - Silaturhami AMIN(Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar) di Jawa timur dimulai dari Banyuwangi, Jember berakhir di Pasuruan yang di nanti Ulama se-Pasuruan Raya, kamis(28/9/2023) mulai pukul 17.00 Wib. Bertempat di Pondok Pesantren Al Yasini, Kecamatan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan itu dihadiri Kyai, Ulama, Santri, Tokoh Masyarakat sangat berjalan dengan sukses.




Dalam acara tersebut Kyai Mujib Imron selaku Pengasuh Pondok Pesantren dan Juga Purna Wakil Bupati Pasuruan menerangkan bahwa Pasuruan bakal jadi lumbung suara mutlak memilih AMIN dalam Pilpres 2024.


"Pasuruan akan dimenangkan AMIN, PKB Pasuruan akan berjuang dengan bersama Kyai, Ulama, Tokoh masyarakat serta bu Nyai yang sukarela akan meratakan pemenangan suara AMIN di Pasuruan raya." Ungkap Gus Mujib.


Dalam sambutan Gus Imin juga menceritakan sebuah riwayat perjalananya sehingga bisa bergandengan tangan dengan Anies Baswedan.


"1 tahun perjalanan dengan pacar lama toh jodoh di tangan ALLAH maka berakhirlah nikah sirih dengan Anies Baswedan untuk Pencapresan pada 2 september 2023, di Surabaya, Jawa timur." Ungkap Gus Imin


"PKB sudah teruji selalu kawal pemerintahan semenjak berdiri, periode Presiden Gus Dur, SBY, kemudian di pemerintahan Jokowi dengan Kader PKB yaitu Kyai Makruf Amin sekarang PKB maju lagi di Cawapres 2024 bersama Anies maju membangun Bangsa Indonesia" tambah Ketua PKB yang lahir sudah berdarah NU itu. (Djie)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama