Jawapes, SIDOARJO - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 78, Satlantas Polresta Sidoarjo mengajak masyarakat yang sedang melintas di Bundaran TPI (Taman Pinang Indah) Jalan Pahlawan Sidoarjo untuk memberi penghormatan kepada Sang Saka Merah Putih dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Kamis (17/8/2023).
Turut dalam kegiatan, Kasat lantas Sidoarjo, Kanit Turjawali Satlantas, Kanit Gakkum Polresta Sidoarjo, KBO Satlantas Resta Sidoarjo, Kaurmintu Satlantas Polresta Sidoarjo, Kasubnit Kamsel Satlantas Polresta Sidoarjo, 18 Personil Tim Korsik Satlantas Polresta Sidoarjo dan 25 Personil Polantas Resta Sidoarjo.
Sebelum acara dilaksanakan, terlebih dahulu anggota Satlantas memberhentikan ranmor yang melintas di lokasi, selanjutnya pengemudi dihimbau mematikan mesin, diberikan penjelasan akan ada giat detik-detik proklamasi. Lalu diberi bendera kecil yang telah disiapkan untuk dipegang tangan kiri, dan terakhir para pengguna jalan diminta memberikan penghormatan kepada bendera yang telah disiapkan.
Kasat Lantas Polresta Sidoarjo Kompol Yanto Mulyanto P, S.H., S.I.K. M.H. menyampaikan bahwa hal ini dilakukan khusus untuk menghormati detik-detik Proklamasi tepat hari ini. "Kami mengajak masyarakat agar turut serta memberikan rasa bangganya kepada para pejuang yang telah menjadikan Indonesia merdeka. Untuk itu, tepat pukul 10.10 - 10.25 Wib, kami bersama pengguna jalan memberikan hormat kepada Sang Saka Merah Putih dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya," tuturnya. (Tyaz)
Pembaca
Posting Komentar