AMM Krembangan Bersama Majelis Kader PCM Krembangan Gelar Pawai Ramadan

AMM Krembangan Bersama Majelis Kader PCM Krembangan Gelar Pawai Ramadan
Ketua PCM Krembangan, Sutikno, S.Sos., sedang membuka pawai sambut ramadan 1444 H.

 

Jawapes Surabaya - Dalam rangka menyambut bulan ramadan, Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Krembangan Kota Surabaya bersama Majelis Kader PCM Krembangan menggelar kegiatan pawai ramadan pada, Rabu (22/3/23).


Kegiatan tersebut digelar di SMP Muhammadiyah 11 Surabaya Jalan Dupak Bangunsari No 50-54, Kecamatan Krembangan, Kota Surabaya.

Hadir dalam kegiatan tersebut yakni Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krembangan, Ketua Majelis Kader PCM Krembangan, Ketua Nasyiatul Aisyiyah Krembangan, Ketua Pemuda Muhammadiyah Krembangan, Ketua Ikatan Pelajar Muhammadiyah Krembangan dan 500 peserta pawai ramadan

Ketua Majelis Kader, Mursiah, S.Ag., M.Pd mengatakan, hari ini AMM Krembangan bersama Majelis Kader PCM Krembangan kompak dan bersatu padu menggelar
kegiatan pawai ramadan 1444 Hijriyah. Kegiatan pawai ramadan ini kami gelar setiap tahun nya dengan konsep yang berbeda-beda dari tahun ke tahun.



"Adapun peserta pawai meliputi SD Muhammadiyah 11 (Muhlas), SMP Muhammadiyah 11 (Muven), Panti Asuhan Muhammadiyah (PAM) Nyai Walidah dan KH. Achmad Dahlan, Rumah Pintar Matahari (RPM), Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Krembangan serta Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA) se-Kecamatan Krembangan," terang Mursiah.


Sementara itu, Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krembangan, Sutikno, S.Sos menyampaikan, kegiatan seperti ini sering dilakukan karena menjalin silaturrahim kebersamaan dan keguyuban antar Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) yang ada di Krembangan.


"Dengan kebersamaan dan keguyuban ini maka akan ada kekuatan besar bagi Muhammadiyah di Krembangan ini. Mengembangkan dakwah dan menjadi manfaat serta kebahagiaan bagi orang sekitarnya," jelas Sutikno.

Sutikno juga berharap, kader-kader muda Muhammadiyah untuk lebih tampil lagi yang bisa menjadi generasi penerus bagi kami Pimpinan Cabang Muhammadiyah  Krembangan. (Bintang)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama