![]() |
Pembuatan pestisida nabati dari bahan alami |
Hadir dalam kegiatan, pemateri Suci Fitri Ancat Pamungkas, SP (Koordinator BPP Sukodono) bersama team dan pendamping Desa Suko Nistatin serta warga.
Kegiatan dengan menggunakan dana desa ini merupakan komitmen Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan dan kerja sama dengan masyarakat di wilayah binaannya untuk mewujudkan ketahanan pangan nasional.
“Berat sama dipikul, ringan sama dijinjing. Pepatah itulah menjadi motivasi kami bersama warga di wilayah binaan untuk terus menjalin kebersamaan saling membantu untuk mewujudkan petani yang mandiri dan maju,” ujar Sertu Gunawan.
Sertu Gunawan menambahkan, tidak hanya fokus dan setia dalam dinas kemiliteran sesuai Sapta Marga dan sumpah prajurit, seorang Babinsa dalam tugasnya Pembinaan Teritorial juga selalu siap dan tanggap atas kesulitan dan kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan kebersamaan dan kemanunggalan antara TNI-Rakyat.
"Sebagai pembinaan teritorial geografi, demografi dan kondisi sosial sebagai pendukung pertahanan, Babinsa semaksimal mungkin dan selalu siap membantu masyarakat, karena dengan adanya kegiatan seperti ini akan tercipta kebersamaan, kepedulian dan saling menjaga rasa kekeluargaan demi tercapainya kemanunggalan TNI bersama Rakyat. Semoga kebersamaan TNI dengan rakyat terus terjalin dan Ketahanan pangan semakin kuat, khususnya di wilayah teritorial Desa Suko Kecamatan Sukodono Kabupaten Sidoarjo.(tyaz)
Pembaca
Posting Komentar