![]() |
Pembagian BLT-DD di Kepatihan |
Jawapes, SIDOARJO - Serma Sukardi Babinsa 0816/05 Kepatihan Kecamatan Tulangan melaksanakan pembagian BLT DD bagi 111 orang di Kantor Desa Kepatihan Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, Selasa (27/12/2022).
Babinsa Serma Sukardi mengatakan, lakukan pengamanan BLT-DD ini untuk memberikan rasa aman kepada penerima bantuan. Warga yang mendapatkan bantuan sebanyak 111 orang yang dirapel selama 3 bulan (Oktober, Nopember, Desember), dimana perbulan Rp300.000, jadi per orang mendapat Rp900.000.
“Dalam kegiatan ini kami juga mengimbau masyarakat yang hadir untuk menerapkan protokol kesehatan,” ujarnya
Dikatakan, dengan memberikan imbauan kepada para penerima BLT-DD untuk menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19, seperti menggunakan masker cuci tangan dan menjaga jarak, setidaknya dapat mengantisipasi berbagai kemungkinan penularan penyakit akibat virus.
Babinsa Serma Sukardi bersyukur, selama pelaksanaan BLT-DD di Desa Kepatihan berlangsung tertib dan lancar berkat kesadaran masyarakat, untuk menerima bantuan sesuai dengan nomor antrean yang sudah disiapkan oleh panitia penyelenggara.
"Syukurlah, selama kegiatan berlangsung aman dan kondusif tidak ada kendala,” tutupnya.(tyaz)
Pembaca
Posting Komentar