Koramil 0817/08 Cerme, Pantau Langsung Kegiatan Serbuan Vaksinasi di Desa Wedani

 

Koramil 0817/08 Cerme, Pantau Langsung Kegiatan Serbuan Vaksinasi di Desa Wedani
Program Vaksinasi Desa Cerme di Koramil 0817/08 Gresik - Jawa Timur

Jawapes Gresik - Dalam rangka mensukseskan Program Pemerintah untuk Serbuan Vaksinasi guna percepatan herd immunity/kekebalan imunitas kesehatan pada tubuh manusia agar tidak mudah terserang penyakit terutama virus Covid 19.


Sersan Dua Rachmad Ofgia Babinsa Koramil 0817/08 Cerme bersama Trantib Kecamatan Cerme melaksanakan pemantauan pelaksanaan kegiatan pemberian Vaksinasi Jenis *Pfizer* Dosis 1, 2, 3 dan 4 (Boster) oleh Tenaga Kesehatan Puskesmas Cerme.


Kegiatan vaksinasi tersebut diselenggarakan di Kantor Balai Desa Wedani, Kecamatan Cerme, yang diikuti oleh kurang lebih 107 Warga Masyarakat Desa Wedani. Pada hari Selasa, tanggal 20 Desember 2022 pukul 08.30 wib s.d selesai 


Koramil 0817/08 Cerme, Pantau Langsung Kegiatan Serbuan Vaksinasi di Desa Wedani 2


Pada kegiatan Vaksinasi tersebut dihadiri oleh, H. Hadi Sanjaya (Kepala Desa Wedani), Sersan Dua Rachmad Ofgia (Babinsa Koramil 08 Cerme), Nanang, S.E (Kasi Trantib Kec. Cerme), Tim Kesehatan Puskesmas Cerme, Perangkat Desa Wedani dan juga warga masyarakat Desa wedani kecamatan Cerme.

Adapun data hasil penerima vaksin antara lain: 

Vaksin Dosis 1 :

  • Masyarakat Umum :  0 Orang.
  • Pra Lansia               :  0 Orang.
  • Lansia.                    :  0 Orang.


Vaksin Dosis 2 :

  • Masyarakat Umum :  3  Orang.
  • Pra Lansia               :  0  Orang.
  • Lansia.                    :  0 Orang.


Vaksin Dosis 3 (Boster 1) :

  • Masyarakat Umum :  57 Orang.
  • Pra Lansia               :  33 Orang.
  • Lansia.                       13 Orang.


Vaksin Dosis 4 (Boster 2) :

  • Masyarakat Umum :  0 Org.
  • Pra Lansia               :  0 Org.
  • Lansia.                     :  1 Org.


Jumlah warga masyarakat yang berhasil tervaksin :  107 Org.


Dalam pelaksanaan pemantauan kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pada pelaksanaan Vaksinasi dapat berjalan sesuai aturan yang diterapkan dengan kesiapan tenaga Kesehatan dari Puskesmas Cerme serta kedisiplinan dalam menerapkan Protokol Kesehatan, sehingga Sersan Dua Rachmad Ofgia selaku Babinsa Koramil 0817/08 Cerme langsung memantau dan mengawasi secara langsung tempat pelaksanaan Vaksinasi Dosis 1, 2 dan 3 (Booster).


Kegiatan Serbuan Vaksinasi diwilayah Kecamatan Cerme ini dengan penanggung jawab Kepala Puskesmas Cerme dr. Pipit yang menargetkan Dosis Vaksinasi akan diberikan kepada seluruh Masyarakat wilayah Kecamatan Cerme pada umumnya.


Pada kesempatan tersebut, Sersan Dua Rachmad Ofgia Babinsa Koramil 0817/08 Cerme Menyampaikan," Bahwa dalam setiap kegiatan Serbuan Vaksinasi di Desa Wedani selalu berjalan lancar, antusiasme warga masyarakat Desa Wedani sangat luar biasa dan tidak pernah ditemukan adanya penolakan dari Warga Masyarakat sebagai penerima Dosis Vaksin, dan mereka juga selalu disiplin dalam mengikuti tahapan dosis vaksin serta menjaga Protokol Kesehatan, dikarenakan dari warga masyarakat Desa Wedani sangat berantusias dalam pelaksanaan kegiatan Vaksin dalam rangka mempercepat pencapaian target Vaksinasi yang diharapkan bersama dan juga oleh Pemerintah, sehingga mereka juga patut diberi penghargaan dan ancungan jempol yang luar biasa bagusnya," Ungkapnya.


Sersan Dua Rachmad Ofgia juga menambahkan," Babinsa Koramil 0817/08 Cerme akan selalu aktif dan mendukung penuh atas segala kegiatan Pemerintah demi mensukseskan Vaksinasi dan upaya menciptakan wilayah yang sehat dan kondusif, diantaranya yaitu pendampingan dan pengawasan terhadap pemberian Dosis Vaksin di wilayah binaan," Pungkasnya.


(Achmad)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama