Polresta Banyumas Gelar Ranmor Dan Penling Dalam Rangka PPKM Darurat


Ranmor dan Penling gabungan dalam rangka PPKM Darurat di ruas jalan Kota Purwokerto


Jawapes Banyumas - Dalam rangka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat Jawa Bali di wilayah Kabupaten Banyumas, Polresta Banyumas gelar Ranmor dan Penling gabungan, Sabtu (3/7/2021). Ratusan personel gabungan TNI, Polri, Dinhub, BPBD, PMI dan Instansi lainnya serta relawan melakukan patroli keliling di ruas Jalan Kota Purwokerto dengan melakukan penyemprotan Disinfektan. 

Kapolresta Banyumas Kombes Pol M. Firman L. Hakim S.H., S.I.K., M.Si menegaskan, kesuksesaan PPKM darurat di Kabupaten Banyumas tidak hanya tergantung oleh Pemerintah, TNI, Kepolisian saja namun juga sinergi dari masyarakat dalam mematuhi ketentuan yang ada.  

"Yang terpenting saat ini, meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mentaati aturan dan menjaga protokol kesehatan yang ada," tegasnya. 

Bupati Banyumas Ir Achmad Husein didampingi Kapolresta dan Dandim 0701 saat melepas patroli dan penyemprotan disinfektan


Namun demikian, pihaknya akan menegakan aturan yang ada jika adanya pelanggaran di masyarakat.  

PPKM darurat ini bisa sukses apabila kita semua bekerjasama, berkolaborasi, bersinergi jadi satu. Semuanya saling memahami, semuanya saling bekerjasama, imbuh Kapolresta.  

Sementara itu, Bupati Banyumas Ir. Achmad Husein mengatakan, Banyumas siap melaksanakan ketentuan yang teruang dalam aturan PPKM darurat yang diperintahkan oleh Pemerintah Pusat.  

Termasuk, jika dirasa diperlukan adanya pembuatan Posko di perbatasan dengan Kabupaten tetangga. Terpenting dalam pelaksanaan PPKM darurat, semua pihak mentaati aturan yang ada sehingga penyebaran covid-19 di Banyumas bisa ditekan. 

"Perintahnya sudah jelas, rinci dan runtut. Jadi tinggal dilaksanakan saja, karena itu yakin sangat bermanfaat bagi rakyat Banyumas khususnya," kata Husein. 

Patroli bersama dan penyemprotan disinfektan ini, dimulai dari Alun-alun Kota Purwokerto di lepas oleh Bupati Banyumas yang di dampingi Kapolresta Banyumas dan Dandim 0701 Banyumas.
(Cpt)

Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama