Tiga Atlit NPCI Kabupaten Situbondo Ikuti Lomba Peparprov Jatim

Wabup Situbondo didampingi Kepala Dinas Pariwisata berikan motivasi dan arahan kepada para peserta NPCI

Jawapes, SITUBONDO - Wabup Situbondo Hj. Khoirani, S.Pd., MH., lakukan pelepasan atlit Nasional Paralympic Commitee Indonesia (NPCI) Situbondo guna mengikuti lomba di Peparprov Jatim tahun 2021 di Pendopo Kabupaten Situbondo, Selasa (18/5/2021).


Wabup Situbondo mengatakan akan terus memberikan dukungan dan apresiasi kepada para atlit NPCI karena membawa nama baik Kabupaten Situbondo di bidang olah-raga sampai ke tingkat provinsi. Jika berhasil di tingkat provinsi diharapkan bisa ke jenjang ke tingkat lebih tinggi.


"Saya berharap kepada atlit NPCI Situbondo tetap menjaga kesehatan, harus semangat dan bisa membawa nama baik Kabupaten Situbondo," tuturnya.


Sementara itu, Luluk Ariyantiny selaku Sekretaris NPCI Situbondo mengatakan para atlit NPCI Situbondo ada tiga orang yang mengikuti cabang olah-raga di Paperprov Jatim 2021, yaitu cabor lari difabel tuli, cabor tenis meja tuli dan cabor tenis meja kursi roda yang didampingi oleh dua pelatih. Semoga para atlit NPCI Situbondo bisa menunjukkan prestasi dan lolos ke Papernas 2021 bertempat di Papua.


"Mohon dukungannya kepada semua pihak, dari pemerintah dan masyarakat Situbondo. Tentunya hal tersebut menjadi semangat bagi kami para atlit NPCI yang mewakili Kabupaten Situbondo. Kami menargetkan di lomba Peparprov Jatim bisa lolos meraih medali emas," harapnya. (Fin/Saihu)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama