Lagi, Lapas Kelas IIB Kota Agung Panen Jagung


Jawapes Tanggamus - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Kotaagung kembali memanen jagung hasil kegiatan pembinaan pertanian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Panen berlangsung di areal perkebunan luar tembok Lapas yang dipimpin langsung Kalapas, Beni Nurrahman, A.Md.IP., S.H., M.H pada Rabu (24/01/20). Sebelumnya tanaman jagung telah dipanen berulang kali di tahun 2019.

"Panen kali ini kita memetik jagung yang pada panen pertama tahun 2020. Hasilnya, akan kita nikmati bersama untuk warga binaan dan pegawai. Setelah ini kita akan remajakan tanaman diperkebunan luar Lapas, bisa kita tanam jagung kembali atau tanaman lain yang sesuai dengan kondisi musim dan cuaca," terang Beni.



Beni berharap, dengan lahan Lapas Kotaagung yang cukup luas serta kondisi tanah yang subur, program pembinaan pertanian luar Lapas dapat lebih Produktif kedepannya untuk menghasilkan produk pertanian unggul.

"Selain budidaya serai merah sebagai Program Kegiatan Unggulan, Lapas Kotaagung  sebagai Lapas dengan potensi di bidang pertanian sesuai dengan pencanangan program lapas produktif oleh Kemenkumham RI," tutup Beni. (Ady)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama