Jawapes, SIDOARJO - Hari Pajak Nasional tahun 2024 yang jatuh pada tanggal 14 Juli 2024, Kanwil DJP Jawa Timur II memperingatinya dengan berbagai acara yang melibatkan masyarakat diantaranya DJP Peduli, Donor Darah, Spectaxcular 2024, Lomba Funtaxtic antar Tax Center Perguruan Tinggi.
Selain Peringatan yang melibatkan pihak luar, dalam rangka memupuk dan merawat sinergi antar unit vertikal juga diadakan Pekan Olahraga dan Seni. Cabang Olahraga yang dipertandingkan di antara Tenis Meja, Badminton, Bola Volly, Tenis Lapangan, dan Futsal, sedangkan Seni yang dipertandingkan adalah pentas seni Band yang akan mengisi pada puncak peringatan. Final Olahraga Futsal mengisi akhir acara pertandingan olahraga yang diadakan di Lapangan Futsal Indoor GOR Sidoarjo, Jumat (12/7/2024).
Porseni memperingati Hari Pajak dilaksanakan setiap tahun, bertujuan menjalin keakraban, komunikasi dan kerjasama yang baik antar pegawai di Kanwil DJP Jatim II. Sinergi antar Unit Vertikal merupakan perwujudan nilai-nilai kementerian keuangan antara lain Integritas, Profesionalisme, Sinergi, Pelayanan dan Kesempurnaan.
“Dengan Sinergi yang baik antar unit vertikal diharapkan selalu tumbuh kekompakan dalam menjalankan tugas melayani masyarakat yang mendaftarkan NPWP, membayar pajak, melaporkan SPT, dan pelaksanakan hak dan kewajiban Wajib Pajak lainnya,” jelas Agustin Vita Avantin Kepala Kantor Wilayah DJP Jawa Timur II di kantornya Jalan Raya Juanda Sidoarjo.
Pada pertandingan final olahraga Futsal yang memperebutkan Juara I dan II, dipertandingkan pula perebutan Juara III yang dimenangkan tim Futsal KPP Pratama Bojonegoro yang mengalahkan tim KPP Pratama Pamekasan dengan skor 5-2. Sebagai kampium Juara I dimenangi oleh tim Futsal Kanwil DJP Jawa Timur II yang difinal mengalahkan tim Futsal KPP Pratama Gresik yang harus puas menjadi runner up dari hasil skor pertandingan 7-4. Kapten tim Futsal Kanwil DJP Jatim II Juuda Rachmana yang menyumbangkan gol dan beberapa assist akurat menjelaskan kemenangan timnya berkat persiapan yang sangat serius.
“Kami biasanya berlatih seminggu sekali, namun untuk persiapan kali ini, kami berlatih tiga hari sekali,” ucap Juuda menjelaskan.
Puncak acara peringatan dilaksanakan upacara memperingati Hari Pajak Nasional pada hari Senin (15/7/2024), dilanjutkan lomba Funtaxtic antar Tax Center serta kompetisi antar band dari masing-masing Unit Vertikal. Lomba Funtaxtic mempertandingkan antar Tax Center Perguruan Tinggi dari beberapa daerah di Jawa Timur di lingkup DJP Jatim II dengan jenis yang diperlombakan antara lain membuat Poster, Video Reels, Tutur Pajak dan Jingle Pajak.
Sebelum puncak acara, pada Minggu (14/7/2024) diselenggarakan acara Spectaxcular dengan tema Run for Revenue di area parkir timur GOR Sidoarjo. Warga yang sedang berolahraga bisa beristirahat dan memperoleh informasi apa saja tentang pajak di booth DJP Jatim II, disediakan berbagai minuman gratis dan souvenir cantik, serta hadiah yang menarik bagi pengunjung.
Mari kita peringati Hari Pajak Nasional tahun 2024 dengan semakin meningkatkan kesadaran dan tanggung jawab bersama membangun negara dengan menjadi Wajib Pajak yang patuh.(Tyaz/hmsDJPJatimII)
Pembaca
Posting Komentar