![]() |
Luapan banjir di jl.ir h. juanda Pekon Terbaya |
Jawapes Tanggamus - Masyarakat di jalur jalan Ir Haji Juanda Pekon terbaya, Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus merasa kecewa kepada pemerintah dengan adanya pembangunan proyek yang menghabiskan dana negara ratusan juta rupiah namun tidak sesuai dengan harapan pembangunan ini tidak memuas kan, Rabu (06/09/2023).
Keluhan tersebut disampaikan oleh Salah satu tokoh adat Pekon Terbaya (ZS) kepada awak media. Kami merasa kecewa setiap turun hujan pekon kami tergenang banjir bahkan sampai masuk ke dalam rumah.
"Kami berharap kepada Pemerintah setempat bisa berkoordinasi kepada masyarakat dan kepada pemerintah Pekon karena kamilah yang tahu sebenarnya keadaan di wilayah kami Kalau turun hujan. Proyek ini seperti proyek siluman tidak ada papan proyeknya dan tidak jelas," ujar ZS
![]() |
Luapan banjir akibat sempitnya drainase |
Kepala Pekon Terbaya Mardatu Asfar membenarkan bahwa wilayah Pekon Terbaya memang sering tergenang banjir diakibatkan besarnya luapan air banjir saat turun hujan dikarenakan sempitnya pembangunan drenase yang dibangun di Pekon Terbaya.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Pekon Terbaya saat menanggapi pemberitaan terkait sempitnya pembangunan drainase yang tidak dikeruk, hanya langsung dicor saja.
Lanjutnya, Yang dikhawatirkan bila hujan turun apakah mungkin begitu luapan banjir datang Apakah mampu drainase sempit dan tidak ada kekuatannya bisa menahan besar nya banjir.
Saya sebagai Kepala Pekon Terbaya sangat mendukung dalam pemberitaan banjir menggenangi Pekon kami akibat sempit nya pembangunan drainase tersebut tegasnya. "Harapan msyarakat Pekon Terbaya agar segera di kontrol kembali pembangunan Dreinase yang sudah merugikan Pemerintah," tutup nya. (Ady)
Pembaca
Posting Komentar