Inginkan Tubuh Sehat, KSN Kota Denpasar Gelar Senam Massal


Jawapes, DENPASAR - Tidak kurang dari 1000 warga mengikuti senam massal di Lapangan Pegok yang digelar Komunitas Senam Nusantara (KSN) Kota Denpasar, Bali pada Minggu (24/09/2023) yang bertujuan mengajak masyarakat untuk senantiasa gemar berolahraga.


Hadir dari berbagai lapisan masyarakat seperti Ni Wayan Sari Galung, S.Sos, I Nyoman Nirka, Ketua LPM Desa Sesetan I Made Widiarta, M.Pd, dan 83 komunitas senam. 


H. Wasit Pamungkas S.M selaku Pembina KSN dan juga Ketua Umum PHBI Denpasar Selatan memaparkan bahwa kegiatan senam massal ini dalam rangka memperingati hari olah raga nasional dan juga sebagai wujud kepedulian KSN terhadap pentingnya peningkatan kesehatan masyarakat melalui olah raga senam sesuai motto KSN "Sehat Bugar Sepanjang Usia".


"Selain itu, kegiatan ini juga dilakukan untuk menjalin silaturahmi dan memperkuat persatuan dengan semangat persaudaraan dan toleransi di atas kebhinnekaan," ucapnya. 


Beliau berharap, senam massal ini bisa memberikan keberkahan dan menjadikan masyarakat Denpasar sehat bugar sepanjang usia. Kami akan mendorong agar komunitas untuk aktif melakukan kegiatan senam dilingkungannya masing-masing. "Kami akan mensupport dan memfasilitasi seperti, instruktur senam, serta mengadakan pelatihan untuk menjadi instruktur senam yang diambil dari beberapa komunitas Kota Denpasar," terangnya. 


Selaku pembina KSN, saya juga memberikan paket hadiah door prize kepada masyarakat dan juga melakukan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis, ini sebagai wujud sumbangsih dari panitia yang peduli untuk memberikan dukungan kepada masyarakat, tuturnya.


Sementara itu, H. Andre Maulana selaku ketua KSN kota Denpasar menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak atas terlaksananya acara ini dengan baik. Semua berkat dukungan semua panitia yang mendukung, dan tidak kalah serunya lagi pesertanya membeludak hingga 1000 peserta dari 83 komunitas khususnya Kota Denpasar.


"Rencananya kedepan kita akan terus membangun komunitas ini dengan mengadakan berbagai macam event minimal satu tahun dua kali sesuai dengan slogan," ujarnya.


Terakhir, H. Andre Maulana berpesan, didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, kalau tubuh kita sendiri sudah sehat, Insya Allah kita bisa membahagiakan orang-orang terdekat. (ER)




Baca Juga

Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama