![]() |
Beragam olahan makanan khas Situbondo dari produk UMKM lokal terpajang di gerai pusat oleh-oleh Denta cafe |
Jawapes, SITUBONDO - Pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di lokasi wisata Pasir Putih, Kecamatan Bungatan terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaiknya untuk dapat menarik minat pengunjung atau wisatawan, salah satunya adalah Denta cafe dan resto yang sangat gencar mempromosikan beragam produk olahan makanan khas Situbondo.
drg. Verawati pemilik Denta Cafe mengatakan, selain mengandalkan sajian makanan seafood, Denta Cafe juga memiliki gerai produk UMKM pusat oleh-oleh khas Situbondo. Di sini yang dipajang lebih mengutamakan produk UMKM lokal dari Situbondo untuk dipromosikan ke pengunjung wisatawan dan membatasi produk luar. Selain itu, Denta Cafe juga terintegerasi dengan tempat wisata Pasir Putih, sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung wisatawan utamanya dari luar daerah banyak yang datang.
"Kami telah bekerja-sama dengan banyak biro wisata agar mampir ke Denta Cafe. Sehingga diharapkan rombongan wisatawan yang berkunjung kesini bisa mengetahui berbagai ragam produk asli Situbondo, seperti olahan ikan kering, keripik, rengginang dan olahan makanan lainnya," ucapnya. (saat dikonfirmasi oleh awak media), Selasa (19/7/2022).
Lebih lanjut, drg. Verawati menyampaikan, pengunjung Denta Cafe bisa menikmati pemandangan sunset di wisata pasir putih, ibaratnya seperti jimbarannya Situbondo. Kemudian di Denta cafe ada fasilitas tempat musholla, lahan parkir yang luas, toilet umum, lalu tersedia free karaoke dan live musik. Terkait pembayaran pajak untuk peningkatan PAD, selama ini Denta cafe menggunakan aplikasi majoo karena langsung tercantum pembayaran dan PPN.
"Untuk pekerja di Denta cafe rata-rata melibatkan warga sekitar, hal ini dilakukan sebagai bentuk pemberdayaan. Kemudian pusat oleh-olehnya kita merangkul semua UMKM yang ada di Kabupaten Situbondo. Saya berharap teman-teman UMKM di Kabupaten Situbondo bisa bergabung di pusat oleh-oleh Denta cafe," harapnya. (Fit/Fin)
Pembaca
Posting Komentar