Jalin Sinergitas, DP MUI Winongan Silaturahmi ke SMKN 1 Winongan


Jawapes, PASURUAN
 - Untuk menjalin sinergitas dengan lembaga pendidikan DP MUI (Majelis Ulama Indonesia) Kecamatan Winongan, mengunjungi dan bersilaturahmi dengan SMKN 1 Winongan, Kabupaten Pasuruan, Rabu (27/7/2022) pagi.


Ketua MUI Kecamatan Winongan Gus Fatikh mengatakan ada beberapa program yang akan dijalin dengan pihak SMK Winongan.
 

"Tujuannya ialah kerjasama MUI dengan lembaga pendidikan dan membahas  program-program peningkatan keagamaan," katanya.


Masih kata Gus Fatikh nantinya ada beberapa program dengan SMK Winongan yang rencanakan program sholat Jum'at berjamaah, sosialisasi bahaya narkoba dan pencegahannya, pembinaan mental dan pencegahan kenakalan remaja serta pelatihan membaca khutbah.


Kedatangan perwakilan MUI Kecamatan Winongan, langsung disambut oleh Kepala SMKN 1Winongan M. Sobirin dan didampingi oleh M. Su'ud guru PAI serta M. Sofyan guru BK, pertemuan yang dilakukan secara hangat ini berjalan lancar.(Syaifuddin)
Baca Juga

View

Post a Comment

Hi Please, Do not Spam in Comments

Lebih baru Lebih lama

Rizal Diansyah, ST

Pimpred Media Jawapes. WA: 0818306669

Countact Pengaduan