Kepala Desa Jogorogo Berikan APE Kepada 11 Posyandu

Kepala Desa Jogorogo bersama kader Posyandu

Jawapes, NGAWI - Nur Ekawati, SE., selaku Kepala Desa Jogorogo, Kecamatan Jogorogo, Kabupaten Ngawi berikan alat permainan edukatif (APE) kepada 11 posyandu yang ada di wilayahnya, Rabu (26/5/2021).


Pemberian APE diantaranya adalah Posyandu Kembang, Posyandu Sambungan, Posyandu Bubak'an, Posyandu Genggong timur, Posyandu Genggong barat, Posyandu Balepanjang barat, Posyandu Balepanjang timur, Posyandu Duduhan, Posyandu Nangkas, Posyandu Tumpang, Posyandu Tamengrejo.


Nur Eka Wati mengatakan bahwa Pemberian alat permainan edukatif (APE) berupa creative block, Angka magnet, animal world, permainan bola, permainan bayi seperti kerincingan, cit cat, permainan donat, pemberian alat tersebut bertujuan agar posyandu yang di gunakan sebagai kegiatan anak-anak balita tersebut dan dipergunakan untuk mengedukasi anak-anak dalam bermain, agar tidak ketergantungan pada Hp.


"Permainan yang di berikan dapat di manfaatkan sebaik mungkin dalam kegiatan posyandu di desa Jogorogo,"jelasnya. ( Ant)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama