Jawapes Situbondo - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo bersama Panglima TNI berencana meninjau langsung Latgab TNI 2019. Kapolres Situbondo AKBP. Awan Hariono, SH., SIK., MH., beserta Dandim 0823 Situbondo Letkol. Inf. Akhmad Juni Toa laksanakan patroli cek dan kontrol pengamanan jalur di PLP Karang - Tekok, Selasa (10/9/2019).
Turut mendampingi Wakapolres Situbondo, Kasat Sabhara, Kasat Lantas, Kasat Polair, Kassubag Humas, Kasi Propam, Kapolsek Banyuputih dan Kapolsek Asembagus.
Kapolres Situbondo mengatakan bahwa pengamanan jalur atau rute dari lokasi landing pesawat Presiden RI dan Panglima TNI dilaksanakan oleh personil Polri mulai dari Banyuwangi hingga ke lokasi latihan gabungan TNI.
"Dalam pengamanan ini kita tidak bisa berdiri sendiri, sinergitas TNI -Polri akan tercapai tujuan dan sasaran pengamanan VVIP secara optimal,"ungkap AKBP. Awan Hariono.
(Jpes01)
View
Posting Komentar
Hi Please, Do not Spam in Comments