Jawapes Sidoarjo - Dalam rangka meningkatkan kesadaran hukum masyarakat di tengah tantangan era digital, Pos Bantuan Hukum (Posbakum) DPC PERADISAI SIDOARJO RAYA mengadakan penyuluhan hukum bertema “Cerdas di Era Digital Tanpa Narkoba” di rangkum dalam kegiatan Ruang Kebersamaan Akustik di Desa Kebaron, Kecamatan Tulangan. 23/11/2025.
Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang digelar oleh tim Advokat Divisi PosBakum DPC PERADI SAI SIDOARJO RAYA selain agenda penyuluhan hukum terhadap masyarakat dari desa ke desa kecamatan kecamatan di Kabupaten Sidoarjo PosBakum DPC PERADI SAI SIDOARJO RAYA rutin pula mengelar Cek Kesehatan dan konsultasi hukum gratis yang diadakan tiap akir bulan di GORSidoarjo.
Saidil Alim, S.H., M.H., ketua PosBakum DPC PERADI SAI SIDOARJO RAYA yang memaparkan pentingnya literasi digital, bahaya penyalahgunaan narkoba, serta pemahaman dasar mengenai konsekuensi hukum di era teknologi yang semakin kompleks.
Kegiatan Ruang Kebersamaan akustik ini sendiri digagas oleh Ketua Pemuda Ansor, Ahmad Fatoni, bersama rekan-rekannya, sebagai wadah mempererat solidaritas antarwarga sekaligus ruang edukasi yang bermanfaat bagi masyarakat Desa Kebaron. Semangat kebersamaan ini tampak dari antusiasme warga yang hadir dalam kegiatan tersebut.
Penyuluhan hukum ini turut dihadiri oleh dua anggota DPRD Kabupaten Sidoarjo dari Komisi B, yaitu Ir. H. Supriono, S.H., M.H. dari Fraksi Gerindra dan H. Sulaiman Hadi Nurmawan dari Fraksi PKB. Dalam kesempatan tersebut, Ir. H. Supriono menegaskan bahwa “Ruang Kebersamaan ini harus menjadi tempat yang bermanfaat bagi semua warga tanpa terkecuali.” Pernyataan tersebut menjadi dorongan agar kegiatan positif di Desa Kebaron terus melibatkan seluruh lapisan masyarakat.
Sementara itu, H. Sulaiman Hadi Nurmawan juga memberikan apresiasi besar terhadap inisiatif pemuda dan masyarakat.
Ia menegaskan, “Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi tradisi Desa Kebaron.” Harapan ini sekaligus menjadi motivasi untuk menjaga kesinambungan program edukatif yang dirasakan langsung manfaatnya oleh warga. Ujarnya.
Acara ini juga dihadiri oleh Sekretaris Desa, perangkat desa, jajaran RT/RW, serta tokoh masyarakat, juga tamu-tamu penting lainnya, yang semakin menegaskan kuatnya sinergi antar unsur masyarakat dalam mendukung kegiatan pemberdayaan dan edukasi hukum.
Melalui kegiatan ini, masyarakat Desa Kebaron diharapkan semakin mampu menjadi pengguna teknologi yang cerdas, bijak, serta terhindar dari ancaman narkoba. Kolaborasi antara PosBakum DPC PERADI SAI SIDOARJO RAYA pemuda Ansor, pemerintah desa, dan para legislator menjadi langkah nyata dalam membangun desa yang kuat, sadar hukum, dan penuh kebersamaan. Tutupnya. (Red)
View

Posting Komentar
Hi Please, Do not Spam in Comments