Jawapes, Kota Pasuruan - Minggu 20 April 2025— Dua bulan pasca pelantikan, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pasuruan periode 2025–2030 menggelar Anugerah Kemenangan dan Tasyakuran di Gedung Harmoni, Minggu (20/4). Acara ini menjadi momen syukur sekaligus ajang silaturahmi antara pemimpin daerah dan masyarakat.
Kemeriahan semakin terasa dengan penampilan grup musik dangdut Monata yang dipimpin Cak Sodiq. Ribuan warga tumpah ruah memadati lokasi acara, menikmati hiburan sekaligus hidangan gratis yang disediakan panitia.
Dalam sambutannya, Wali Kota Pasuruan H. Adi Wibowo, S.Tp, M.Si (Mas Adi) mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menatap masa depan dengan semangat persatuan.
“Hari ini, tepat dua bulan sejak kami dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara. Terima kasih atas perjuangan dan dukungan selama proses Pilkada hingga hari ini. Saatnya kita bersatu membangun Kota Pasuruan yang lebih maju,” ujarnya.
Mas Adi menegaskan bahwa pesta demokrasi telah usai, dan kini adalah waktu untuk membangun bersama.
“Tidak ada lagi sekat-sekat perbedaan. Pilkada telah selesai, saatnya kita bergandengan tangan menyambut masa depan Kota Pasuruan yang lebih baik,” tegasnya.
Ia juga menekankan pentingnya melanjutkan pembangunan berkelanjutan dan mewariskan manfaat nyata bagi generasi mendatang.
“Legacy bukan hanya lima tahunan, tapi warisan kebermanfaatan yang dirasakan masyarakat. Apa yang sudah baik akan kita lanjutkan, yang masih menjadi pekerjaan rumah akan kita cari solusinya bersama,” tambahnya.
Mas Adi juga menyoroti perkembangan positif branding Kota Pasuruan yang kini dikenal sebagai “Madinah van Java”, sebutan yang populer di kalangan generasi muda.
“Branding ini bukan sekadar julukan. Kami bersama Mas Nawawi ingin memastikan bahwa citra ini membawa manfaat nyata, baik dari segi ekonomi, sosial, hingga budaya,” ungkapnya.
Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa visi dan misi kepemimpinannya akan dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), yang akan menjadi pedoman pembangunan lima tahun ke depan.
“Visi-misi kami akan diimplementasikan dalam RPJMD. Kami harap semua pihak bisa bersama-sama mengawal dan mewujudkannya,” pungkas Mas Adi.
Acara tasyakuran ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Pasuruan, Ketua DPRD, jajaran kepala perangkat daerah, camat, lurah, tokoh agama, perwakilan partai politik, hingga masyarakat umum yang turut merayakan momen ini dengan suka cita.
(Djie)
Pembaca
Posting Komentar