![]() |
Bupati memberikan sambutan pada acara penyerahan insentif kader posyandu balita dan lansia |
Jawapes, SITUBONDO - Pemerintah daerah melalui Dinas Kesehatan Situbondo menyerahkan honor insentif bagi kader posyandu balita dan lansia. Salah satunya kepada kader posyandu yang ada di Kecamatan Panarukan, Senin (10/6/2024) di Gedung Balai Pertemuan PG Wringin Anom.
Dikonfirmasi awak media usai membuka acara, Bupati Situbondo Karna Suswandi mengatakan, hari ini pihaknya menyalurkan insentif kepada kader posyandu balita dan lansia di Kecamatan Panarukan, yaitu sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerjanya dalam rangka menurunkan stunting. Jadi mendapat apresiasi yang luar biasa dari pemerintah.
"Angka stunting kita turun sangat drastis. Yakni turun 26,8 persen. Dari 30,9 persen menjadi 4,1 persen. Sedangkan nominal insentifnya Rp500.000 setiap perorang," jelasnya.
Lebih lanjut, bupati berpesan kepada para kader posyandu agar meningkatkan kinerjanya. Kalau hari ini berhasil menurunkan stunting, kedepannya bagaimana angka kematian ibu dan angka kematian bayi bisa dikendalikan.
Ditempat yang sama, Kepala Dinas Kesehatan Situbondo, dr. Sandy Hendrayono mengatakan, hari ini ada 427 kader dari Kecamatan Panarukan yang hadir. Sedangkan untuk jumlah totalnya ada 5.689 kader posyandu balita dan lansia se-Kabupaten Situbondo. Penyerahan insentif ini digelar setiap setahun sekali. Yaitu dilaksanakan di 17 kecamatan yang ada di Kabupaten Situbondo.
"Di Tahun 2023 kemarin insentif dapat Rp250 ribu dan tahun ini dapat Rp500 ribu," jelasnya. (Adv)
Pembaca
Posting Komentar