DPD IWOI Nganjuk Terbentuk di Suasana Lebaran


Jawapes, NGANJUK - Ikatan Wartawan Online Indonesia IWOI pada lebaran Idul Fitri 1445 H telah terbentuk strukturalnya. Terbentuknya  DPD di Desa Girirejo Kecamatan Bagor Kabupaten Nganjuk pada Sabtu (20/4/2024). 


Edy Suhartono selaku Ketua IWOI dalam sambutannya menyampaikan bahwa jika ada tutur kata yang kurang berkenan kami mohon maaf sekaligus bertepatan masih bulan syawal, minal Aidin Wal Faidin mohon maaf lahir dan batin. Dalam suasana yang bahagia ini, semoga dapat menjalin silaturahmi dengan rekan awak media yang ada di Kabupaten Nganjuk.


“Dengan silaturahmi ini bisa mampu membangun IWOI agar ke depan lebih baik sekalipun DPD baru terbentuk, serta kami berharap rekan media meningkatkan keprofesionalannya dan mampu menjaga nama baik IWOI dan nama baik medianya,” tandas Edy.


"Berharap dengan terbentuknya IWOI ini, harus mampu bersaing dengan wadah yang baru. Untuk teman wartawan yang masuk dalam IWOI, harus mampu terpercaya,” ucapnya serius.


Pembentukan DPD IWOI ini diprakarsai oleh David selaku IWOI DPD Malang Raya dan Nur Cahyo IWOI Kediri Raya. 


Nur Cahyo penasehat IWOI DPD Kediri raya dalam sambutanya mengharapkan, usai terbentuknya struktural DPD ini, segera melakukan audensi ke pemerintah setempat, stake holder sesuai arahan-arahan Sekjen DPP pusat. "Selanjutnya harus segera melengkapi administrasi ke Kesbangpol dan penyediaan basecamp,” pungkas Nur Cahyo. (Kom)


Pembaca

Post a Comment

أحدث أقدم