Lewat Pokir, Wakil Ketua DPRD Heroe Kembali Kerja-sama dengan DP3APPKB Situbondo Adakan Pelatihan

Kepala DP3APPKB Situbondo didampingi Wakil Ketua DPRD Heroe membuka acara pelatihan pembuatan kue

 

Jawapes, SITUBONDO - Sebagai bentuk pemberdayaan dan tingkat partisipasi perempuan, khususnya di bidang ekonomi. Wakil Ketua DPRD Situbondo, Heroe Soegihartono, SH., dari partai Golkar melalui  Pokok-pokok pikiran (Pokir) kembali bekerja-sama dengan DP3APPKB mengadakan kegiatan pelatihan pembuatan kue bagi ibu-ibu, Sabtu (11/11/2023) di Aula SKB, Kecamatan Arjasa.


Kegiatan pelatihan tersebut dibuka langsung oleh Kepala DP3APPKB, H. Imam Darmaji, dan turut juga hadir Camat Arjasa Suradi, Kabid Pemberdayaan Perempuan dan Keseteraan Gender DP3APPKB, Wawiek Widiarti beserta staff, instruktur, puluhan peserta. 


Dalam sambutannya Kepala DP3APPKB mengatakan, pelatihan pembuatan kue ini merupakan program Pokir milik Wakil Ketua DPRD Situbondo Heroe Soegihartono, dan dalam pelaksanaannya bekerja-sama dengan DP3APPKB. Ia berpesan kepada peserta agar mengikuti pelatihan dengan sungguh-sungguh dan memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya. Sehingga harapannya dapat meningkatkan keterampilan juga kemampuan ibu-ibu peserta dalam pembuatan kue. Jadi nanti setelah mengikuti pelatihan, mereka bisa mandiri mengembangkan berbagai olahan kue menjadi nilai usaha yang dapat membantu ekonomi keluarganya.


"Pelatihan ini merupakan salah satu upaya pemberdayaan perempuan dan keseteraan gender di bidang ekonomi. Setelah pelatihan, kami akan monitoring perkembangan ibu-ibu peserta. Oleh karena itu, harapannya mereka membentuk kelompok untuk mempermudah kami dalam melakukan monitoring dan pembinaan," ucapnya.



Sementara itu saat dikonfirmasi awak media disela-sela acara pelatihan, Wakil Ketua DPRD Situbondo, Heroe Soegihartono menjelaskan, peserta pelatihan kue hari ini diikuti 25 orang, yaitu meliputi ibu-ibu rumah tangga dan perempuan kepala keluarga (Pekka). Mereka (peserta) yang mengikuti pelatihan kue ini berasal dari warga Desa Arjasa, Lamongan, Kedungdowo dan Desa Pesanggrahan. Peserta pelatihan rata-rata masih pemula belum memiliki usaha kuliner. Sehingga dengan mengikuti pelatihan, ibu-ibu ini bisa mendapat ilmu baru dan keterampilan.


"Jika sudah memiliki keterampilan, diharapkan mereka mampu berwirausaha secara mandiri di bidang kuliner, maka nantinya dapat membantu perekonomian keluarganya," harapnya.


Lebih lanjut Heroe politisi dari partai Golkar menambahkan, kegiatan pelatihan pembuatan kue merupakan pokir miliknya yang bekerja-sama dengan DP3APPKB Situbondo. Selama pelaksanaan pelatihan, instruktur akan mengajarkan aneka olahan kue kepada peserta.


"Tindak lanjut dari pelatihan ini, kita akan tetap memantau peserta bagaimana hasil dari pelatihan pembuatan kue ini. Tentu ketika peserta ini sudah dapat memanfaatkan ilmu yang didapat, saya akan ikut bantu mengembangkannya. Seperti akses permodalan untuk usaha dan pemasarannya," ungkapnya. (Fin)


Pembaca

Post a Comment

أحدث أقدم