![]() |
Pelaksanaan safari Ramadhan yang diselenggarakan oleh Pemdes Kaibon |
Jawapes, MADIUN - Salah satu kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah desa di bulan suci Ramadhan adalah menggelar giat Safari Ramadhan di lingkup desanya. Seperti halnya Pemdes Kaibon pada bulan suci Ramadhan ini turut menyelenggarakan Kegiatan Safari Ramadhan, yang diikuti BPD, LPKMD serta perangkat desa berkeliling menyapa warga dengan tujuan ke lingkungan RT.
Kegiatan safari ramadhan ini menyasar di 18 RT yang di selenggarakan di 16 mushola dan 2 masjid selama bulan ramadhan 2023.Tujuan dari giat Safari Ramadhan Pemdes Kaibon tersebut adalah untuk menyerap aspirasi masyarakat sekaligus bersilaturahim dengan mengunjungi langsung warga masyarakat.
Kepala Desa Kaibon, Ir.Pramudya Dewanto
mengatakan, kegiatan tersebut merupakan cara untuk menyerap aspirasi masyarakat dengan mengunjungi langsung warga masyarakat.
"Dengan kegiatan safari Ramadan di tingkat RT ini, kami selaku pemerintahan desa mengharapkan bisa mendapatkan masukan dan mendengarkan aspirasi warga desa kami,” ujar Kades Iwan ( panggilan akrab Pramudya Dewanto).
Pramudya Dewanto menyampaikan, kegiatan tersebut dilakukan setiap pelaksanaan ibadah Puasa Ramadhan yang bertujuan untuk mempererat jalinan silaturahmi di kalangan masyarakat. Selama Bulan Ramadhan, pemerintah desa bersama perangkat melakukan safari keliling ke sejumlah rukun tetangga (RT) dan rumah ibadah yang berada di Desa Kaibon untuk meningkatkan tali silaturahmi antar warga dan pemdes.
Dalam kegiatan ini, Kades Kaibon juga menyampaikan informasi seputar pembangunan desa kepada masyarakat dan berbagai kendala yang dihadapi dalam proses pembangunan.
"Masyarakat perlu menyampaikan aspirasinya, sedangkan saya perlu terbuka kepada masyarakat atas segala informasi perkembangan desa.” tutup Kades Kaibon. (Bun)
Pembaca
Posting Komentar