Gali Potensi dan Inovasi Desa, Sejumlah Kades Bentuk IKC Suara 26

Suasana acara diskusi IKC suara 26


Jawapes, SITUBONDO - Beberapa kades di Kabupaten Situbondo menghadiri acara Inovasi Kades Club (IKC) Suara K26 secara perdana, bertempat di Aula Balai Desa Olean, Kecamatan Situbondo, Jumat (29/10/2021) malam.


Ansori selaku Kades Olean mengatakan dibentuknya acara IKC suara 26 berawal dari keinginan beberapa rekan-rekan kepala desa di Kabupaten Situbondo agar diadakan sebuah pertemuan untuk berdiskusi membahas persoalan-persoalan yang ada di desanya masing-masing, sehingga diharapkan ada sebuah solusi. Di acara IKC suara 26 para kepala desa diberikan kesempatan untuk menyampaikan inovasi dan potensi yang ada didesanya, yaitu tujuannya supaya bisa saling menyambungkan program antar desa demi kemajuan Kabupaten Situbondo. Topik yang dibahas pada acara IKC suara 26 perdana pada malam ini adalah sebatas menyampaikan visi-misi kepala desa ketika waktu mencalonkan di Pilkades.


"Insyallah acara IKC Suara 26 kedepannya akan diselenggarakan 2 minggu sekali dengan topik dan narasumber yang berbeda. Kita nantinya akan mengundang narasumber yang berkompeten dari dinas, APH dan lainnya untuk bisa memberikan kiat-kiat khusus kepada kami selaku pemdes dalam menyelesaikan setiap permasalahan yang ada, sehingga bisa di antisipasi sejak awal dan agar tidak  berbenturan dengan hukum yang berlaku," katanya.


Lebih lanjut, Kades Olean berharap adanya diskusi IKC para kades bisa saling memberikan saran yang membangun dalam menggali potensi dan inovasi didesa supaya hasilnya maksimal, seperti menindak-lanjuti program-program desa untuk kesejahteraan warga.


Pantauan awak media, acara tersebut dihadiri Kades Mangaran Inar, Kades Tokelan Misuri dan Kades Tanjung Pecinan H. Untung. (Fin/Saihu)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama