Distribusi KKS Sembako BPNT Perluasan Tahun 2021 di Kecamatan Lumajang Berjalan Aman dan Lancar


Sekda lumajang berkunjung ke lokasi distribusi KKS di kecamatan Lumajang

Jawapes Lumajang - Selang Beberapa hari setelah kunjungan menteri sosial ke kabupaten, di Kecamatan Lumajang ada kegiatan pembagian Kartu Keluarga Sejahtera BPNT Perluasan tahun 2021, Senin (30/8/2021).


Saat awak media jawapes bersama radar nasional menyampaikan ratusan warga penerima KKS yang dibagikan oleh bank BNI, sejauh ini berlangsung aman, teratur dan nyaman.

Undangan penerima manfaat program sembako BPNT perluasan tahun 2021 terdiri dari kecamatan Lumajang dan Sukodono, Dimana acara mulai dilaksanakan mulai siang dan berakhir pada pukul 20.00 wib.

Samsa warga dari kelurahan Jogotrunan mengucapkan rasa terima kasih kepada bapak bupati, dinas sosial, pendamping TKSK, bank BNI, perangkat kecamatan dan pihak kelurahan yang mulai awal sampai akhir selalu hadir di tengah tengah warga.

" Alhamdulillah tahun ini saya dapat bantuan sembako, dimana tahun tahun yang lalu sama sekali belum dapat bantuan, dan akhirnya saya dapat diatribusi KKS sembako," katanya ( sambil tersedu ).

Dedwi Suprapto selaku camat Lumajang mengucapkan rasa terima kasih atas kerja samanya semua pihak dalam rangka mensukseskan distribusi KKS sembako tahun 2021. Beliau mengatakan pihaknya kebetulan ketempatan untuk membagikan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). Awalnya KKS tersebut rencananya dibagi di desa masing-masing secara bertahap.

Ada 843 penerima KKS di Kecamatan Lumajang dan 118 dari warga Kecamatan Sukodono. Untuk mengantisipasi kerumunan, pihaknya membagi 2 tempat. Satu di balai kecamatan dan satu lagi di rumah dinas.

Awak media Radar Nasional melihat Drs.Agus Triyono, M.Si selaku Sekda Lumajang turut hadir di balai kecamatan Lumajang mulai siang sampai sore terus memantau distribusi KKS dan beliau terus menyampaikan agar masyarakat tetap selalu patuhi prokes, baik itu menggunakan masker sambil lakukan jaga jarak.

Terkait distribusi KKS BPNT sembako perluasan tahun 2021, khususnya di kabupaten Lumajang, dengan harapan semuanya bisa berjalan aman dan nyaman.

( Eko )

Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama