![]() |
| Warga Binaan Lapas Dharmasraya panen cabai |
Jawapes Dharmasraya — Lapas Kelas III Dharmasraya terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan melalui kegiatan pembinaan kemandirian. Hari ini, warga binaan pemasyarakatan (WBP) melaksanakan panen cabai di lahan pertanian binaan lapas dengan penuh semangat, Sabtu (1/11/2025).
Tanaman cabai yang dipanen merupakan hasil kerja keras para WBP selama beberapa bulan terakhir. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan internal lapas, tetapi juga menjadi wadah pembelajaran bagi warga binaan agar memiliki keterampilan di bidang pertanian.
Kasubsi Pembinaan Lapas Kelas III Dharmasraya, Dharmes Saputra Tanjung, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari program pembinaan berbasis kemandirian.
“Melalui kegiatan bercocok tanam seperti ini, kami ingin menanamkan nilai kerja keras dan tanggung jawab kepada warga binaan. Selain itu, kegiatan ini juga mendukung program ketahanan pangan yang sedang digalakkan pemerintah,” ujar Dharmes.
Salah satu warga binaan yang ikut memanen, Rudi, turut mengungkapkan rasa syukurnya atas hasil panen kali ini.
“Kami senang karena bisa melihat hasil dari kerja kami sendiri. Dari menanam sampai memanen, semuanya kami lakukan bersama-sama. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut,” tutur Rudi dengan penuh semangat.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, Lapas Kelas III Dharmasraya berharap agar setiap warga binaan tidak hanya menjalani masa pembinaan dengan baik, tetapi juga memperoleh keterampilan yang bermanfaat ketika kembali ke masyarakat kelak. (Ady)
View

إرسال تعليق
Hi Please, Do not Spam in Comments