Kapolsek Menganti Bersama Bhayangkari Berbagi Takjil dan Sembako

Kapolsek bersama Bhayangkari Ranting Menganti membagikan takjil kepada pengguna jalan dan warga sekitar

Jawapes, GRESIK -  Kapolsek Menganti AKP. Roni Ismullah, SH, MM dan Ketua Bhayangkari Ranting Menganti Ny. Dani Roni Ismullah bersama-sama melaksanakan giat bagi-bagi takjil sebanyak 500 paket, yang terdiri dari berbagai macam makanan dan minuman, di depan kantor Polsek Menganti, Jumat (22/3/2024).


Tak hanya itu selain berbagi takjil, juga dilaksanakan kegiatan bakti sosial memberikan bingkisan berupa sembako khususnya kepada warga masyarakat atau penduduk sekitar Mapolsek Menganti.


Kapolsek Menganti AKP Roni Ismullah mengatakan, kegiatan bagi-bagi takjil dan sembako ini untuk menumbuhkan jiwa sosial kemanusiaan, sekaligus memupuk kesadaran serta kepedulian terhadap sesama. Bisa saling berbagi disela-sela luang tugas dinas Kepolisian dan menjalankan ibadah puasa bersama pada bulan suci Ramadhan akan nampak sedap dipandang mata. 


"Warga sekitar wilayah Polsek Menganti khususnya akan terlebih dahulu dapat merasakan langsung perhatian dan kepedulian dari kami, penyelenggara kegiatan. Kemudian bagi para pengguna jalan raya pada umumnya, atas terselenggaranya kegiatan berbagi takjil ini kiranya dapat memenuhi tuntutan sunnah yaitu menyegerakan berbuka puasa dengan minuman atau makanan ringan saat bila adzan telah berkumandang," ungkapnya.


Lebih lanjut, Kapolsek Menganti berharap kegiatan bhakti sosial ini dapat dijadikan manfaat bersama yang sekaligus menjadi ladang ibadah bagi segenap insan Polri, khususnya keluarga besar Polsek Menganti beserta para Bhayangkarinya dan umumnya bagi masyarakat seluruh Indonesia.


"Saya selaku Kapolsek Menganti bersama Ketua Ranting Bhayangkari Menganti mengucapkan marhaban ya Ramadhan. Selamat menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan. Semoga amal ibadah kita semuanya diterima dan senantiasa diberkahi oleh Allah SWT," tuturnya. (Sub)


Pembaca

Post a Comment

أحدث أقدم