![]() |
Kades Kotakan didampingi pihak kecamatan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas menyerahkan BLT DD secara simbolis kepada perwakilan KPM |
Jawapes, SITUBONDO - Pemerintah Desa Kotakan, Kecamatan Situbondo menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap satu, dua dan tiga (Bulan Januari, Februari dan Maret), di balai desa setempat, Jumat (10/3/2023).
Kepala desa Kotakan, H. Saiful Iman menjelaskan, hari ini Pemdes Kotakan melaksanakan penyaluran BLT DD di Bulan Januari, Februari dan Maret Tahun 2023 senilai Rp900.000 kepada 40 orang keluarga penerima manfaat (KPM). Jadi setiap tahap atau per bulannya masing-masing KPM terima bantuan ini (BLT DD) sebesar Rp300.000. Sedangkan sasaran penerima BLT DD saat ini adalah masyarakat miskin ekstrim dan sebagian penyandang disabilitas.
"Saya berharap bantuan uang tunai ini dapat digunakan dengan sebaik-baiknya oleh KPM, seperti membeli sembako untuk kebutuhan sehari-hari," pesannya. (Fin)
Pembaca
Posting Komentar