Peringati Hari Ibu ke-93, DWP Disnakertrans Situbondo Menyelenggarakan Berbagai Lomba

 

Kepala Disnakertrans Situbondo bersama staff mengikuti lomba berlari menggunaka kelereng dan sendok


Jawapes, SITUBONDO - Peringati Hari Ibu ke-93 Tahun 2021 dengan tema "Perempuan Berdaya, Indonesia Maju". Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Situbondo mengadakan sejumlah lomba dihalaman belakang kantor setempat, Jumat (24/12/2021).


Didik Sulistiyono, SH., M.Si., Kepala Disnakertrans Situbondo mengatakan peserta lomba diikuti oleh keluarga besar Disnaker Situbondo. Adapun lomba yang diselenggarakan, yaitu lomba memasak nasi goreng, lomba memasukkan paku kedalam botol menggunakan ikatan tali, lomba berlari membawa klereng yang ditaruh diatas sendok dan lain-lain. Tujuan diadakan lomba untuk menjalin silaturahmi antar keluarga  karyawan dan menciptakan kekompakan di OPD Disnakertrans, sehingga bisa berdampak dalam menjalankan aktifitas pekerjaan sehari-hari. Usai acara lomba dilanjutkan dengan pemberian hadiah berupa bingkisan kepada para pemenang.


"Semuanya ikut berpartisipasi untuk memeriahkan peringatan hari ibu. Tadi ketika lomba memasak nasi goreng, pesertanya diikuti oleh bapak-bapak dan waktunya dipersingkat oleh panitia. Diharapkan para bapak-bapak bisa merasakan dan mengetahui perjuangan seorang ibu ketika memasak didapur dan menyiapkan makanan untuk suami dan anaknya. Tugas ibu didalam keluarga sangat mulia karena mendidik, membimbing dan merawat anak,"jelasnya. (Fin/Saihu)

Baca Juga

Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama