Jawapes Situbondo - Wakil Bupati Situbondo Ir. H. Yoyok Mulyadi, M.Si., resmi melaksanakan penutupan Diklat Teknisi Motor Tempel, Diklat Peralatan Survey Sungai dan Diklat Dasar Operasional Pemetaan di Aula Baramundi Hotel Sansui, Minggu (3/11/2019). Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Unit Program Diklat Darat M. Khairani, S.SIT., MT., Kepala Dinas Perhubungan Situbondo Drs. Tulus Priatmaji, Kepala Unit Bahasa Oktrianti Diani, S.Pd., M.Pd., serta peserta diklat sebanyak 90 orang.
Dalam sambutannya, Ir. H. Yoyok Mulyadi, M.Si., merasa bersyukur karena kegiatan diklat dilaksanakan di Kabupaten Situbondo dan pesertanya sebanyak 90 orang dari warga Situbondo, sehingga ada ilmu yang didapat dari Kementrian.
"Saya memberikan apresiasi adanya kegiatan diklat karena menjadi bekal setiap peserta. Kita tahu Kabupaten Situbondo memiliki pantai terpanjang sekitar 168 Km, jika tidak dibekali ilmu sangat beresiko untuk keselamatan," kata Wabup.
Sementara itu, saat ditemui awak media M. Khairani selaku pelaksana berharap ilmu yang disampaikan selama diklat bisa bermanfaat dalam kehidupan bermasyarakat.
"Di Kabupaten Situbondo dilaksanakan diklat selama 10 hari dan hari ini dilaksanakan penutupan, adanya keterbatasan jumlah dan terbentur dengan anggaran maka kegiatan diklat dilakukan per wilayah Indonesia," jelasnya. (Fin)
Pembaca
Posting Komentar