Launching Parade Senam Inovasi Banser Cilik, Bupati Berharap Menjadi Agenda Tahunan

Launching Parade Senam Inovasi Banser Cilik, Bupati Berharap Menjadi Agenda Tahunan

 

Jawapes, SITUBONDO - Bupati Situbondo Drs. H. Karna Suswandi, M.M., launching Parade Senam Inovasi Banser Cilik di Alun-alun Kota, Senin (26/12/2022). 


Acara tersebut diikuti 1.000 Banser cilik dan 100 pelatih. Turut hadir Wabup Situbondo Hj. Khoirani, S.Pd., M.H., Ketua TP-PKK Hj. Juma'ati Karna Suswandi, jajaran Forkopimda, Sekdakab Wawan Setiawan, Ketua GP Ansor Yogie Kripsian Sah, Kasat Banser Edy Wiyono, jajaran Kepala OPD di Lingkungan Pemkab Situbondo dan Forkopimka Situbondo.


Dalam sambutannya, Bupati Situbondo mengatakan, pelaksanaan parade senam inovasi Banser cilik diharapkan bisa menjadi agenda tahunan Pemkab Situbondo. Karena itu, acara ini harus terus dikembangkan.


"Kalau saya lihat, peserta yang ikut parade senam inovasi Banser didominasi dari Kecamatan Kendit dan Panji. Untuk tahun depan, saya harap semua kecamatan di wilayah Situbondo bisa turut serta memeriahkan acara ini," ujarnya. 


Lebih lanjut, Bupati menambahkan, tujuan dari kegiatan parade senam inovasi Banser cilik adalah untuk menyambut 1 Abad NU 1344-1444 Hijriah. Mereka ini merupakan calon kader Nahdatul Ulama (NU) di masa mendatang. Sehingga harus disiapkan karakter disiplin mulai dari sekarang.


Selain itu, Bung Karna (sapaan akrabnya) menyampaikan, sifat nasionalisme juga harus mulai ditumbuhkan dalam jiwa mereka. Sifat cinta tanah air dan sifat Ahlussunnah Wal Jamaah (Aswaja) harus ditanamkan sejak dini, sebab mereka masih duduk di bangku sekolah PAUD. Selanjutnya, tanamkan sifat taat dan hormat kepada guru, patuh pada kedua orang tua serta berbuat baik kepada sesama.


"Kegiatan ini merupakan inovasi dan model pembelajaran agar Yayasan Pendidikan Muslimat Nahdlatul Ulama (YPMNU) Nabawi Situbondo mampu menyiapkan generasi muda yang memiliki karakter Aswaja," tambahnya. 


Sementara itu, Ketua YPMNU Nabawi Situbondo, Ummi Salamah menjelaskan,  parade senam inovasi Banser cilik diikuti sebanyak 1.100 peserta dan yang hadir saat ini sebanyak 33 lembaga. (Fit/Fin)

Baca Juga

Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama