Peringati Milad ke-47, Dewan Pimpinan MUI Kabupaten Pasuruan Gelar Seminar


Jawapes, PASURUAN - Peringati milad MUI ke 47, Komisi Ukhuwah Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pasuruan menggelar seminar yang bertema "Islam washatiyah solusi dalam beragama dan bernegara guna antisipasi bahaya aliran sesat dan radikal, sejarah berdirinya majelis ulama Indonesia", bertempat dikantor ranting NU Desa Pager, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, Kamis (2/7/2022) pagi. 


Ketua MUI Jawa Timur, Abdullah Syamsul Arifin mengatakan, adanya wabah virus PMK menjelang hari raya Idul adha, MUI memiliki progam baru yaitu juru sembelih halal (Juleha), dengan harapan agar cara penyembelihan tetap sesuai dengan syariat Islam.


"Progam MUI bertujuan untuk membangun bangsa dan kehidupan sesuai dengan apa yang dituntunkan oleh agama," kata Ketua MUI Jatim.


Acara seminar dihadiri langsung oleh ketua MUI Kabupaten Pasuruan, KH. Nurul Huda serta puluhan peserta. Pelaksanaannya berjalan dengan lancar dan khidmat. (Syaifuddin)


Pembaca

Post a Comment

أحدث أقدم