Vaksinasi Pelajar, SMKN 1 Panji Mendapatkan Jatah 1000 Siswa

Wabup Situbondo saat memberikan sambutan dan edukasi vaksinasi Covid-19 kepada Siswa-siswi SMKN 1 Panji 

 

Jawapes, SITUBONDO - Wabup Situbondo Hj Khoirani, S.Pd., MH., didampingi Kacabdindik Provinsi Jatim Wilayah Bondowoso - Situbondo Dr. Drs. H. Sugiono Ekasantoso, M.M., beserta jajaran Forkopimda memantau pelaksanaan vaksinasi pelajar tahap pertama di SMKN 1 Panji, Rabu (4/8/2021). 


Wabup Situbondo menyampaikan agar para siswa-siswi setelah menerima suntikan vaksinasi Covid-19 juga memberikan pemahaman kepada kedua orang tuanya supaya mau divaksin juga. Alasan vaksinasi Covid-19 manfaatnya sangat luar biasa, dapat menjaga imun agar tidak mudah terpapar virus corona. Selama ini tidak ada kendala dalam penerapan vaksinasi pelajar dan semua berjalan sukses karena sebelumnya melalui tahap screening. Jika ada kendala kesehatan agar ditunda dulu vaksinasinya sampai kondisi stabil.


"Vaksinasi akan menjadi persyaratan pembelajaran tatap muka (PTM) bagi siswa-siswi dan tenaga pengajarnya agar kegiatan belajar mengajar (KBM) berjalan dengan lancar," ungkapnya.


Supri Hartono selaku Kepala SMKN 1 Panji mengatakan jatah vaksinasi Covid-19 dari Gubernur Jatim untuk sementara mendapatkan sebanyak 1.000 siswa, karena total jumlah muridnya ada 2.178 orang. Hari ini hanya diikuti 350 siswa-siswi dan sisanya besok menunggu jadwal dari Dinas Kesehatan Situbondo.


"Kami berpesan kepada siswa-siswi SMKN 1 Panji khususnya agar semuanya ikut, karena nanti kalau PTM wajib menunjukkan kartu vaksinasi," jelasnya.


Sementara itu pantauan awak media, tim vaksinator dari Dinas Kesehatan Situbondo dan Puskesmas Panji. (Fit/Fin)


Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama