Bupati Situbondo Melaksanakan Pemantauan PTM dan Vaksinasi Pelajar di Sekolah

Bupati Situbondo ketika mendatangi salah satu kelas untuk memantau pelaksanaan PTM dan mensosialisasikan vaksinasi pelajar kepada siswa-siswi SMAN 1 Panji

 

Jawapes, SITUBONDO - Bupati Situbondo Drs. H. Karna Suswandi, MM., beserta Jajaran Forkopimda melakukan pemantauan Pembelajaran Tatap Muka (PTM), salah satunya di SMAN 1 Panji, Kamis (26/8/2021).

Bupati mengatakan kedatangannya selain melaksanakan pemantauan kegiatan PTM di tiga sekolah secara terbatas, juga melakukan monitoring pelaksanaan vaksinasi pelajar.

"Angka kasus Covid-19 di Kabupaten Situbondo sudah masuk zona kuning, yaitu nomor 2 terendah di Provinsi Jatim. Tetapi kita tidak boleh lengah, harus hati-hati dengan virus corona, Jadi tetap harus mematuhi protokol kesehatan," pesannya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMAN 1 Panji, Oni Pambagyo menerangkan tingkat kehadiran siswa-siswinya mengikuti PTM cukup antusias. Pihak sekolah memberlakukan setiap perjenjang yang boleh masuk sekolah dibatasi lima puluh persen karena untuk menghindari terjadinya kerumunan dimasa pandemi. Yang menjadi perhatian adalah tingkat antusias vaksinasinya masih rendah, karena terkendala ijin dari orang tua. Kalau anak-anak sudah diberikan penyuluhan langsung dari bupati dan Puskesmas, sehingga telah paham pentingnya vaksinasi. 

"Sekarang masih bercampur di kelas, jadi sudah ada yang divaksin dan juga ada yang masih belum. Harapan kedepan seratus persen siswa-siswi SMAN 1 Panji mau di vaksin dan memang butuh proses," terangnya. (Fit/Fin)



Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama