Prupuh, Desa Syarat Prestasi Terhambat Motif Intimidasi

Kades Prupuh, Mushollin, S.Ag

Jawapes Gresik - Syarat dengan prestasi desa, juara 1 lomba arsip tingkat kabupaten, juara 1 rumah Curhat kabupaten, juara 1 lomba desa tingkat kecamatan, kabupaten, provinsi, menuju tingkat Nasional.

Adalah Desa Prupuh Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik, saat ini (2019-2020) menjadi torehan prestasi desa yang fantastis, serta suksesnya program Kampung Tangguh yang diselenggarakan minggu lalu dengan menghadirkan seluruh komponen pemerintah daerah, Kapolres, Dandim, Wabup beserta jajarannya.

Disisi lain, belum genap satu tahun dilantik menjabat sebagai Kepala Desa Prupuh kecamatan Panceng kabupaten Gresik, Mushollin, S.Ag mengalami terpaan fitnah dengan sejumlah tuduhan yang menyudutkan. Usai memenuhi panggilan Kejaksaan Negri, kini Mushollin menghadapi panggilan dari kepolisian resort Gresik dengan perkara yang sama.

Berawal dari proyek pengurukan yang dilaksanakan oleh LKMD Prupuh, ditengarai dari 2 truck limbah pabrik setempat inilah yang menjadi sumber perkaranya, ucap Kades saat ditemui di kediamannya, Minggu (28/6/2020).

Anehnya, selain si pelapor adalah pihak dari luar desa dengan status para kaum intelektual atau kontrol sosial, yang diharapkan dapat bermitra, bersinergi, saling mengisi dan saling melengkapi, dan dengan motif memberitahukan terlebih dahulu melalui surat laporan bermateri via WhatsApp, bukankah ini bertujuan intimidasi kepada Kades, tegas Mushollin.

Berharap dapat memenuhi kebutuhan air bagi penduduk desa dan menciptakan lahan baru guna mendapatkan pundi-pundi pendapatan asli desa, namun kegiatan pengeboran air yang digagas oleh Kades Mushollin, S.Ag terhenti sampai saat ini dikarenakan adanya pihak yang mempertanyakan sumber dananya, ungkapnya.

Apakah memperkarakan sebuah proses pembangunan yang bermotif dan penghentian kegiatan pengeboran air ini bukan mala menghambat kepentingan dan hajat hidup orang banyak, sesalnya.

Semoga hukum berpihak pada kebenaran dan masyarakat lebih dewasa dalam menilai proses penyelenggaraan pemerintahan dengan hati yang tidak mudah terbakar hasutan dari pihak manapun, harap Kades Mushollin, S.Ag.(Sub)
Pembaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama